GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Bupati Grobogan Sri Sumarni melantik sembilan pejabat tinggi pratama di jajarannya, di Pendpo Kantor Bupati, Jumat (1/7/2022).
Dalam pesannya, Bupati Sri Sumarni minta Kepala Dinas di Kabupaten Grobogan tidak mengeluh apabila kerjaan terhambat oleh sumber daya.
“Para kepala dinas atau kepala badan yang dilantik diharapkan menunjukkan kinerja tinggi.
Kepala Dinas atau Badan di lingkungan pemerintahan Kabupaten Grobogan diharapkan segera memahami tujuan, sasaran dan indikator kinerja yang dijalankan,” ujar Bupati Sri Sumarni.
Dia mengingatkan, agar pejabat tidak mengeluh atas keterbatasan sumber daya. “Keberhasilan Saudara di antaranya adalah bagaimana mengelola sumber daya yang terbatas, namun berkinerja tinggi,” Bupati Sri Sumarni.