JEPARA (SUARABARU.ID)- Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Jepara Murdiyanto pimpin Apel anggota Pemuda Pancasila dalam memperingati hari lahir Pancasila pada Rabu (1/6/2022) di Wanawisata Distoroto, Desa Damarwulan, Keling, Jepara.
Peringatan hari lahir Pancasila ke-77 tahun ini dimaksudkan sebagai momentum bagi kita sebagai generasi muda Indonésia untuk terus mengamalkan isi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Organisasi Pemuda Pancasila lahir dengan sejarah panjang dalam perjuangan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Oleh karena itu, kita harus bangga sebagai bagian dari Pemuda Pancasila.
“Kita sebagai anggota Pemuda Pancasila harus bangga sebagai kelompok yang masih memiliki tekad untuk Peduli mempertahankan Pancasila sebagai dasar negara,” tegasnya.
“Biarkan sebagian masyarakat memandang sebelah mata terhadap eksistensi organisasi kita, tetapi kita harus tetap tegap berdiri untuk mempertahankan NKRI dan Pancasila dari segala bentuk ancaman,” lanjutnya.
Di akhir sambutan, Murdiyanto berpesan kepada seluruh anggota agar menjadi virus bagi masyarakat untuk menjadikan Pancasila sebagai landasan hidup.
“Anggota Pemuda Pancasila harus menjadi virus bagi masyarakat untuk menjadikan Pancasila sebagai dasar hidup dalam berbangsa dan negara”, pungkasnya.
ua/poten