blank
Peringatan Paskah BNN RI. Foto: Dok/Humas BNN RI

BOGOR (SUARABARU.ID) – Keluarga besar umat Kristiani Badan Narkotika Nasional (BNN) RI merayakan Paskah tahun 2022.

Kegiatan yang bertema “Kebangkitan Kristus Memancarkan Kasih’ mendorong BNN RI untuk speed up never let up untuk Indonesia Bersinar, yang berlangsung di GOR Balai Besar Rehabilitasi BNN RI Lido, Bogor.

Kepala BNN RI, Dr. Petrus Reinhard Golose mengatakan, perayaan Paskah bukan hanya sebatas rutinitas, namun wujud nyata pembinaan rohani dan pengabdian pada sesama manusia dalam rangka mengeliminir penyalahgunaan narkoba di Indonesia.

Menurutnya, nilai luhur dari paskah ini adalah kasih. “Kasih itu adalah murah hati, mengampuni, memaafkan, dan rela menderita,” ujar Petrus, Jumat (13/5/2022).

Petrus mengajak kepada seluruh yang merayakan Paskah untuk merenungi, apakah sudah mengimplementasikan kasih, baik dalam bermurah hati, mengampuni, dan rela menderita.

“Saya berharap dengan semangat Paskah ini terbentuk iman dan kepribadian dalam bekerja dan berbakti kepada negara, khususnya kepada kita yang bekerja untuk menyelamatkan generasi bangsa dari pengaruh narkotika,” kata Petrus.

“Dengan semangat paskah, diharapkan ada perubahan yang lebih baik, terutama dalam memerangi dosa termasuk penyalahgunaan narkotika, yang selaras dengan apa yang saya declare, yaitu perang terhadap narkotika, war on drugs,” tegasnya.

Menurut Petrus, dengan perayaan Paskah, akan membuka nilai luhur dari kita untuk menjalankan tugas, tidak pernah menyerah.

Sementara itu, Pendeta Dewi Serlin dalam pesan Paskah memberikan sanjungan kepala BNN RI karena memiliki tugas yang mulia.

“BNN RI merupakan pahlawan karena memberantas kejahatan, yaitu penyalahgunaan dan peredaran narkotika,” kata Pendeta Dewi.

Dalam kesempatan itu Pendeta Dewi mengajak umat Kristiani BNN RI untuk tetap bekerja cepat, pantang menyerah, karena tugas BNN RI itu tidak mudah.

“BNN telah bergerak cepat, memberikan kasih kepada sesama manusia yang tercengkeram narkotika. Jangan menyerah, karena nasib anak muda ada di pundak jita semua,” imbuhnya.

Kegiatan perayaan Paskah BNN RI tahun 2022 ini dihadiri oleh ratusan jajaran BNN RI secara luring di GOR Balai Besar Rehabilitasi BNN Lido dan diikuti secara daring oleh para personel BNNP/BNNK di seluruh Indonesia.

Ning