blank
Pasca Pilkada Wonogiri, prajurit TNI dan personel Polisi, aktif dalam Tim Gabungan menggelar operasi yustisi Gakplin pencegahan pandemi Covid-19.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020 telah berlalu. Pasca-Pemilihan Bupati-Wakil Bupati Wonogiri, kini diaktifkan kembali operasi yustisi pencegahan pandemi Corona Virus Disease (Covid)-19.

Sebagaimana yang dilaksankan di Kecamatan Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri misalnya, Anggota Koramil-07 Tirtomoyo Kodim 0728 Wonogiri, Serka Lexy Sanu dan Serda Nunung, ikut masuk dalam Tim Gabungan yang melaksanakan operasi yustisi penegakan disiplin (Gakplin) protokol kesehatan (Prokes). Ini dilakukan bersama anggota Polsek Tirtomoyo, para tenaga kesehatan (Nakes) dari Puskesmas dan aparat dari instansi terkait.

Operasi Gakplin digelar di depan Pasar Sidorejo, Kecamatan Tirtomoyo (sekitar 60 Kilometer arah tenggara Ibukota Kabupaten Wonogiri). Sasarannya para pedagang dan pengunjung pasar. Mereka dipahamkan tentang perlunya mematuhi Prokes dalam upaya mencegah penularan dan dalam rangka mendukung upaya memutus mata rantai penyebaran wabah virus corona.

blank
Operasi Gakplin pencegahan wabah virus corona, dilakukan oleh Tim Gabungan di Pasar Sidorejo, Kecamatan Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri.

Mengalami Peningkatan
Serka Lexy Sanu, menyebutkan, tim gabungan yang menggelar operasi Gakplin masih menemui adanya warga masyarakat yang masih abai mengenakan masker. Kepada mereka, diberikan pemahaman tentang pentingnya mematuhi Prokes, yakni untuk senantiasa bermasker bila beraktivitas ke luar rumah, rajin mencuci tangan memakai sabun (CTMS), dan menjaga jarak untuk menghindari kerumunan.

Upaya menggalakkan operasi yustisi Gakplin, dilakukan karena belakangan ini ada trend peningkatan yang signifikan penularan Covid-19 di Kabupaten Wonogiri. Data terkini jumlah warga Kabupaten Wonogiri yang terkonfirimasi Covid-19, dilaporkan sebanyak 858 orang. Jumlah ini, terhitung mengalami peningkatan sebanyak 124 orang (16,89 persen) dalam 10 hari terakhir ini di Wonogiri.

blank
Personel kepolisian dan prajurit TNI jajaran Kodim 0728 Wonogiri, ikut aktif melakukan tugas pengamanan pasca-pencoblosan Pilkada 2020.

Sebanyak 858 terkonfirmasi positif tersebut, terdiri atas 41 orang dirawat di Rumah Sakit (RS), 8 orang menjalani isolasi mandiri, 767 orang sembuh dan 42 orang meninggal. Yang suspect dan probable tercatat sebanyak 146 orang, terdiri atas 9 dirawat di RS, 105 orang sembuh dan 32 orang meninggal.

Menyikapi trend peningkatan warga yang terpapar Covid tersebut, Bupati Wonogiri Joko Sutopo, akan menutup kembali objek wisata di Kabupaten Wonogiri. Sejak terjadinya pandemi Covid-19, seluruh objek wisata di Kabupaten Wonogiri, ditutup untuk seluruh kunjungan pelancong. Tapi belakangan mulai dibuka kembali, dan sekarang akan ditutup lagi.

Bambang Pur