blank
Pilkada serentak 2024. Foto: Ning S

Kelurahan Tirto
TPS 001 (Tempat dan akses Pemilih) jumlah pemilih 553

Kelurahan Pasir Kraton Kramat
TPS 005 jumlah pemilih 521, TPS 006 jumlah pemilih 523, TPS 007 jumlah pemilih 517,
TPS 008 jumlah pemilih 528, TPS 009 jumlah pemilih 517, TPS 010 jumlah pemilih 529,
TPS 011 jumlah pemilih 524, dan TPS 012 jumlah pemilih 530.

Dengan adanya peristiwa banjir tersebut, ada 4.742 pemilih harus mengungsi. Selain itu hasil tindak lanjut 9 TPS tersebut diantaranya 2 TPS dilakukan relokasi, yaitu TPS 010 di ex Kantor Kelurahan Pasir Kraton Kramat dan TPS 012 di Jalan Veteran Dukuh, sedangkan 4 TPS digeser masih di wilayah pemilih dan 3 TPS Tetap.

“Pegeseran TPS juga terjadi di tiga desa yang terdampak banjir akibat tanggul jebol di Kabupaten Pekalongan, diantaranya sebagai berikut Desa Jeruksari, TPS 009 jumlah pemilih 553, TPS 008 jumlah pemilih 564, Desa Karangjompo, TPS 006 jumlah pemilih 489, Desa Tegaldowo TPS 003 jumlah pemilih 594, dan TPS 004 jumlah pemilih 585,” imbuhnya.

Selain di Kota Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan, juga terdapat bencana alam banjir di Kebumen, terdapat 4 TPS di Kecamatan Adimulyo yang tergenang air setinggi 10 cm, namun tidak mengganggu pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara.

Dikatakan, Bawaslu Provinsi Jawa Tengah akan terus mengatensi setiap perkembangan yang ada, dengan membuka command center, dimana setiap pimpinan dapat memberikan masukan dan solusi secara langsung.

Ning S