blank
Tim ORARI Lokal Kabupaten Jepara diwakili Zaenal Arifin (YC2SCH) dan Triswanto (YG2BCE) bersama peserta. Foto: RI

JEPARA (SUARABARU.ID) – Event tahunan Gerakan Pramuka yakni Jambore On The Air (JOTA) telah berlangsung pertengahan Oktober lalu. Sebagai kelanjutan dari antusias anggota gerakan pramuka tersebut,  Gugus Depan SMAN 1 Pecangaan menyelenggarakan bimbingan teknis  penggunaan radio komunikasi dengan menggandeng ORARI Lokal Jepara,  Jum’at sore (8/11/2024)

blank
Zaenal Arifin (YC2SCH) yang mengupas tentang teknik penggunaan radio dan Triswanto (YG2BCE) yang memberikan materi penggunaan radio dalam situasi kegawatdaruratan penanganan bencana.. Foto: RI

Sebagaimana penugasan Ketua ORARI Lokal Kabupaten Jepara, tim diwakili  Zaenal Arifin (YC2SCH) yang mengupas tentang teknik penggunaan radio dan Triswanto (YG2BCE) yang memberikan materi  penggunaan radio dalam situasi kegawatdaruratan penanganan bencana.

Acara yang digelar di lapangan terbuka tersebut berlangsung cukup meriah sehingga antusias adik-adik bisa tersalurkan.

Darono Ardi Widodo (YC2BUT) di tempat terpisah mengatakan bahwa untuk memberikan edukasi tentang amatir radio menjadi penting, “pembelajaran semacam ini memang diperlukan oleh adik-adik Gerakan Pramuka,  supaya ada bekal dan siap untuk berpartisipasi dalam  kegiatan JOTA tahun depan”, imbuhnya.

blank
Penyampaian materi oleh Triswanto (YG2BCE) yang memberikan materi penggunaan radio dalam situasi kegawatdaruratan penanganan bencana.. Foto: Rio

Darono juga berharap kegiatan semacam ini bisa dijadikan contoh Gudep lain, ” Kami siap hadir memberikan materi terkait penggunaan radio amatir, apabila diperlukan setiap gugus depan atau sekolah-sekolah bisa bersurat kepada kami ORARI Lokal Kabupaten Jepara”, tandasnya.

Pihak Gugus Depan sangat berterima kasih atas kesediaan ORARI Lokal Kabupaten Jepara yang hadir memberikan materi. Hal ini menjadi penting karena  kegiatan-kegiatan kepramukaan di Jepara⁩ menggunakan radio sebagai media informasi.

Gerakan Pramuka Kwarcab Jepara juga berpartisipasi dalam JOTA yang disupport penuh pelaksanaannya oleh Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Kabupaten Jepara. Berbagai tingkat anggota gerakan pramuka Jepara sangat antusias mengikuti dengan kuota dan waktu yang terbatas.

Hadepe- YG2BCE-YC2EDN