Direktur RSUD R.A Kartini, dr. Tri Iriantiwi bersama Wakil Direktur Bidang Pelayanan dr. Mukhamad Amirudin Khairul Amin, MM usai menerima penghargaan BPJS, Rabu 12 Juni 2024, Foto: Humas RSUD RA Kartini Jepara

JEPARA (SUARABARU.ID) – RSUD R.A Kartini Jepara menerima penghargaan istimewa dari BPJS Kesehatan Rabu, 12 Juni 2024. Penghargaan yang diserahkan di di Hotel Sekuro Village Jepara ini diberikan sebagai pengakuan atas kepatuhan RSUD R.A Kartini dalam pembayaran iuran kategori fasilitas kesehatan untuk Kabupaten Jepara selama tahun 2024.

Terrkait dengan penghargaan ini  Direktur RSUD R.A Kartini, dr. Tri Iriantiwi, menyatakan rasa syukur dan bangga atas capaian ini. “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu layanan kesehatan kami, dan penghargaan ini menjadi dorongan besar bagi kami untuk terus berinovasi dalam pelayanan kesehatan yang bermutu dan terjangkau bagi seluruh masyarakat Kabupaten Jepara,” ujarnya

Plaket penghargaan BPJS untuk RSUD RA Kartini Jepara yang diterima Rabu 12 Juni 2024, Foto: Humas RSUD RA Kartini Jepara

Penghargaan ini juga menjadi cerminan dari kerja keras dan dedikasi tim RSUD R.A Kartini yang tidak kenal lelah dalam mengemban misi kesehatan. “Dengan dukungan penuh dari masyarakat dan stakeholder terkait, RSUD R.A Kartini berharap dapat terus memberikan kontribusi yang berarti dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pelayanan kesehatan yang prima,” ungkap dr. Tri Iriantiwi

“Semoga penghargaan ini menjadi inspirasi bagi semua pihak untuk terus berkolaborasi dalam menciptakan sistem kesehatan yang lebih baik untuk semua,” pungkasnya

Hadepe