blank
Jajaran Satreskrim Polres Kudus melakukan pengeceka stok BBM bersubsidi di sejumlah SPBU. Foto:Ist

KUDUS (SUARABARU.ID) – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, tim gabungan Polres Kudus bersama instansi terkait melaksanakan kegiatan operasi dan pengecekan stok BBM subsidi dan BBM Non subsidi.

Dalam kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Kudus, AKP Danang Sri Wiratno tersebut, tim gabungan melakukan pengecekan secara random sampling di sejumlah SPBU yang ada di wilayah Kabupaten Kudus.

Tim gabungan yang terdiri dari Sat Reskrim Polres Kudus dan Dinas perdagangan Kabupaten kudus itu melakukan pengecekan terhadap stok ketersediaan BBM serta melaksanakan pengecekan tera ditempat antisipasi adanya kecurangan dalam pembelian BBM di SPBU di wilayah Kudus.

Kapolres Kudus, AKBP Dydit Dwi Susanto melalui Kasat Reskrim, AKP Danang Sri Wiratno menyampaikan bahwa pengecekan ini akan terus dilaksanakan secara rutin dan berkelanjutan.

“Kami akan terus melakukan pengecekan secara rutin dan akan kita lakukan secara random sampling dengan tujuan agar pengelola tidak ada kesempatan untuk melakukan kecurangan dalam pembelian BBM subsidi maupun BBM non subsidi,” kata AKP Danang Sri Wiratno, Jumat (29/3).

Dalam pelaksanaan sidak, lanjut Kasat Reskrim, pihaknya tidak menemukan kecurangan di beberapa SPBU yang dilakukan secara random sampling.

“Dari 5 SPBU yang kami lakukan random sampling tidak ditemukan adanya kecurangan. Dan informasi dari pengelola SPBU juga menyampaikan untuk stok BBM Subsidi dan BBM Non Subsidi sampai dengan Idul Fitri masih aman tidak ada kendala,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya juga menyampaikan pesan kepada para pemudik dan warga masyarakat agar jangan khawatir terkait ketersediaan BBM di wilayah kudus.

“Memang dari pengelola SPBU menyampaikan kemarin sempat mengalami keterlambatan pengiriman BBM akibat bencana banjir Demak, namun untuk saat ini stok dan pengiriman BBM sudah aman dan berjalan normal seperti biasa,” jelas Kasat Reskrim.

AKP Danang menegaskan, tim gabungan dari Polres Kudus dan instasi terkait akan terus melakukan pengecekan secara rutin sampai dengan libur Lebaran usai.

Ali Bustomi