blank
Kepala SMP Kesatrian 1 Semarang, Ning Mulyati S. Pd. Foto: Ning/SUARABARU.ID (2/3/2024)

“Dalam kegiatan parenting kita sampaikan kepada orang tua siswa tentang SMP Kesatrian 1 Semarang mulai dari fasilitas, prestasi-prestasi sekolah maupun prestasi siswa. Selain itu juga terkait program-program yang tengah dijalankan saat ini, termasuk terkait biaya pendaftaran siswa baru,” ungkapnya.

Ning Mulyati menjelaskan, untuk pendaftaran di SMP Kesatrian 1 Semarang pada periode bulan Januari – Maret ada diskon untuk uang gedung, dari harga normal Rp 6.000.000 akan mendapat potongan sebesar Rp 2.750.000, dan untuk periode April – Mei ada potongan Rp 1.375.000. Kemudian untuk SPP perbulan sebesar Rp 775.000 (sudah termasuk buku-buku), jadi tidak ada iuran lagi.

“Untuk anak-anak yang berprestasi juga akan mendapatkan beasiswa mulai dari gratis SPP, gratis 75 persen, ada juga gratis 50 persen tergantung nilainya,” terang Ning Mulyati.

Ia mengatakan, tahun ini SMP Kesatrian 1 Semarang bakal menerima sebanyak 96 siswa. Agar lebih efektif dalam penyampaian kepada masyarakat khususnya siswa kelas 6 SD, pihaknya akan mengumumkan terkait pendaftaran melalui media sosial, melalui program kerja sama dengan sekolah-sekolah (SD) grup mitra, dan juga dilakukan secara door to door.

Ning Mulyati menambahkan, SMP Kesatrian 1 Semarang memiliki program unggulan Tahfidz juz 30. Ada juga pelajaran pemahaman yang benar tentang pendidikan seks dan sudah masuk ke kurikulum kedua. Dalam hal ini pihaknya menggandeng Puskesmas Tlogosari Wetan yang secara intens menyampaikan materi tersebut.

SMP Kesatrian 1 Semarang yang merupakan yayasan nasional dari sisi agama juga mengadakan kegiatan bulanan kajian fiqih wanita.

Ning Mulyati berharap dengan adanya kegiatan try out dan pengenalan sekolah bisa memberikan pemahaman bagi siswa kelas 6 maupun orang tua siswa tentang SMP Kesatrian 1 Semarang.

“Harapan kami kegiatan ini mampu memberikan pemahaman yang baik kepada siswa kelas 6 SD dan orang tuanya. Dan mereka tahu apa dan bagaimana SMP Kesatrian 1 Semarang, sehingga bisa menjadikan SMP Kesatrian 1 Semarang sebagai pilihan utama saat akan mendaftarkan atau mencarikan sekolah untuk putra-putrinya,” pungkasnya.

Ning S