BANYUMAS (SUARABARU.ID) – Untuk mewujudkan Pemilu yang netral, objektif dan akuntabel, jajaran Balai Diklat Hukum dan HAM menggunakan hak pilihnya di TPS sesuai wilayah terdaftar masing-masing, Rabu (14/2/2024).
Sementara itu Kepala Balai Diklat (Badiklat) Hukum dan HAM Jawa Tengah, Kaswo sendiri menggunakan hak pilihnya di TPS Nomor 09 Desa Banjarsari Wetan, Banyumas Jawa Tengah.
Begitu juga dengan seluruh jajaran Badiklat Hukum dan HAM Jawa Tengah, baik ASN dan PPNPN, mereka menggunakan hak pilihnya di TPS nya masing-masing.
Kaswo menyampaikan, pemilu serentak ini dilaksanakan untuk memilih presiden dan wakil presiden (Pilpres), pemilu legislatif (pileg) untuk memilih anggota DPR RI, anggota DPRD Provinsi, anggota DPRD kabupaten/kota, dan anggota DPD RI.
“Pemilu di Indonesia tidak sekadar menjadi sebuah acara rutin, melainkan sebagai pondasi utama pembangunan demokrasi yang berkualitas,” kata Kaswo.
“Tujuannya juga mencakup berbagai aspek penting yang mendukung tumbuhnya sistem demokrasi yang inklusif, transparan dan responsif terhadap aspirasi rakyat,” imbuhnya.
Kaswo berharap seluruh ASN jajarannya dan masyarakat Indonesia menggunakan hak pilihnya dengan baik.
“Jangan sampai termasuk ke dalam pihak yang golput,
pastikan semua memilih sesuai hati nurani, tanpa ada paksaan dan pengaruh dari pihak manapun,” tandasnya.
Ia menyebut, satu suara sangat berguna untuk masa depan negara Indonesia.
Ning S