blank
Puryono S.Pd bersama pengurus Gerakan Pramuka Kwarran Tahunan

JEPARA (SUARABARU.ID) – Musyawarah Ranting Gerakan Pramuka Kwarran Tahunan digelar di kantor Satkordik Kecamatan Tahunan. Forum tertinggi Gerakan Pramuka di Tingkat Kwartir Tahunan tersebut selain sebagai forum pertanggungjawaban pengurus Kwarran Tahunan masa bakti 2020-2023, juga sebagai forum penyampaian program kerja, dan pemilihan pengurus baru masa bakti 2024-2027.

Acara Musyawarah Ranting Kwarran Tahunan yang digelar hari ini, 31 Januari 2024 dihadiri berbagai unsur, yaitu utusan Kwartir Ranting, Ketua Dabin, KKMI, perwakilan pembina putra dan putri SD-MI, perwakilan Kamabigus SMP/MTs/ MA/ SMA/SMK, dan peninjau.

Dari Majelis Pembimbing tampak hadir Sekcam Tahunan, Lukman Hakim, Perwakilan Kapolsek Tahunan, Perwakilan, dan perwakilan Kantor Urusan Agama Kecamatan Tahunan.

blank
Puryono saat menerima hasil musyawarag dari pimpinan sidang

Lukman Hakim, SH., MH., Sekcam Tahunan mewakili Camat Tahunan membuka secara resmi acara Musyawarah Ranting Kwarran Tahunan tahun 2024. Ia menyampaikan selamat atas terselenggaranya Musyawarah Ranting Kwarran Tahunan dan berharap forum Musyawarah Ranting tersebut dapat menunjuk pengurus yang mampu mengembangkan Pramuka di Kwarran Tahunan.

Sementara itu, Puryono, S. P., Ketua Kwarran Tahunan berharap dukungan dari berbagai gugus depan, pembina Pramuka, dan stakeholdernya untuk terus menggerakkan Pramuka di Kwarran Tahunan.

blank
Ketua Presidium H. Musthofa didampingi Agus Mubarok, dan H. Subekhan

“Pramuka itu milik bersama, mari rapatkan semua barisan di semua jenjang untuk mensukseskan program Kwarran Tahunan,” ujarnya.

Setelah melalui pembahasan, sidang pleno I-IV yang dipimpin Ketua Presidium H. Musthofa didampingi Agus Mubarok, dan H. Subekhan berhasil mengesahkan Laporan Pertanggungjawaban Kwarran Tahunan masa bakti 2020-2023, Rencana Kerja Kwarran Tahunan masa bakti 2024-2027, memilih Ketua Kwarran Tahunan masa bakti 2024-2027, dan memilih Tim formatur.

Laporan Pertanggungjawaban pengurus Kwarran Tahunan masa bakti 2020-2023 yang dibacakan oleh Moh. Taufiq, S. Pd. diterima secara bulat oleh peserta Musyawarah Ranting. Sementara itu, Puryono, S. Pd, yang merupakan petahana secara aklamasi dipilih kembali oleh peserta untuk memimpin Kwarran Tahunan tiga tahun ke depan. ” Saya bukanlah yang terbaik. Namun saya akan berusaha sekuat tenaga untuk menjalankan tugas ini, ” tegas Kak Togar, panggilan akrabnya.

Adapun Tim Formatur yang terpilih dan mendapat mandat untuk menyusun kepengurusan Kwarran Tahunan masa bakti 2024-2027 yaitu Puryono, S. Pd. ( Ketua terpilih), Muhammad Aziz Nur Habibi, M. Pd.I. ( pengurus lama), Arif Rahman ( Majelis Pembimbing), Sritoyo, S. Pd.(Wakil Dabin), H. Musthofa, M. Pd.I. ( Wakil KKMI).

Hadepe – Sub