blank
Untuk mengamankan Natal, Polres Wonogiri menggelar patroli berskala besar. Melibatkan anggota dari berbagai satuan dan prajurit TNI dari Kodim serta aparat keamanan dari dinas terkait.(Dok.Humas Polres Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Dalam upaya mengamankan perayaan Natal 2023, jajaran Polres Wonogiri Pimpinan Kapolres AKBP Andi M Indra Waspada Amirullah, menggelar patroli berskala besar.

Kasi Humas Polres Wonogiri AKBP Anom Prabowo, mengabarkan, patroli bersakala besar ini melibatkan ratusan personel. Petugas yang terlibat patroli berskala besar terdiri atas personel dari jajaran kepolisian, para prajurit TNI AD dari Kodim 0728, dari Satpol-PP dan aparat dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Wonogiri.

Patroli skala besar, digelar untuk memastikan Kemananan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Wonogiri dalam situasi yang kondusif. Juga untuk mengantisipasi kemunculan gangguan Kamtibmas, yang dikhawatirkan dapat mengganggu jalannya perayaan Natal 2023.

Kegiatan pelaksanaan patroli bersakala besar ini, diawali dengan apel bersama di halaman Mapolres Wonogiri, yang menyertakan sejumlah fasilitas kendaraan operasional, baik roda dua maupun roda empat, beserta kelengkapan persenjataan dan fasilitas penunjang lainnya.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, melalui Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo, menyatakan, sasaran patroli skala besar ini meliputi gereja dan rumah ibadah, serta lokasi yang menjadi keramaian publik, seperti Alun-alun, pusat perbelanjaan dan pertokoan. Juga pusat kuliner dan lokasi lain, yang ramai dikunjungi masyarakat.

Kamtibmas menjelang perayaan Natal, menjadi tanggungjawab bersama. ”Kita berupaya semaksimal mungkin, agar masyarakat tetap merasa aman dan nyaman,” tegas Kapolres.

Kerawanan

Patroli skala besar ini, sekaligus untuk mengantisipasi kemungkinan munculnya gangguan tindak kriminalitas maupun gangguan Kamtibmas lainnya, yang berpotensi dapat mengganggu perayaan Natal 2023.

Diprediksi, Minggu malam (24/12) nanti, aktivitas masyarakat akan meningkat. Sehingga perlu dilakukan langkah pengamanan, yakni dengan mempertebal personel di beberapa titik dan simpul jalan, yang memliki potensi kerawanan.

Dalam pelaksanaannya, patroli skala besar juga menyinggahi Pos Pengamanan Nataru, dan melaksanakan patroli stationer di Alun-alun Giri Krida Bakti depan Kantor Bupati Wonogiri. Petugas juga berusaha melakukan interaksi dengan sejumlah warga di lokasi keramaian, untuk memberikan imbauan tentang pentingnya menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.

Kata AKP Anom Prabowo, patroli skala besar yang sama, juga dilaksanakan serentak oleh Polsek jajaran se Kabupaten Wonogiri, dengan melibatkan prajurit TNI dari  Koramil dan aparat Kantor Kecamatan.

Seperti diberitakan, dalam rangka pengamanan Nataru, Polres Wonogiri menggelar Operasi Lilin Candi 2023, yang dimulai dari Tanggal 22 Desember 2022 sampai dengan Tanggal 2 Januari 2024 mendatang.

Polres Wonogiri juga mendirikan Pos di depan Gereja Yohanes Rasul dan di objek Waduk Gajahmungkur, serta Pos Pantau di perbatasan dan kawasan obyek wisata lainnya.
Bambang Pur