SEMARANG (SUARABARU.ID)– SMA NU Al Ma’ruf Kudus keluar sebagai juara 1 dalam Turnamen Sepak Bola Antar SMA/Sederajat USM Cup 1 2023 yang berakhir pada 10 Desember 2023 di Stadion Balasuga Semarang.
Di final, SMA NU Al Ma’ruf mengalahkan SMA Terang Bangsa dengan skor 1-0.
Dalam perjalanannya menuju final, tim SMA Al Ma’ruf sebelumnya mengalahkan SMA Muhammadiyah Pati, kemudian menundukkan MAN 2 Banjarnegara (8 besar). Di perempatfinal mengalahkan SMAN 1 Mranggen dan di final melibas SMA Terang Bangsa. Tim yang diarsiteki coach Cucun tersebut memang layak juara, karena kuliatas pemainnya cukup bagus.
Turnamen USM Cup 2023 ditutup Wakil Rektor III USM, Dr. Muhammad Junaidi, S.HI., MH.
Dalam sambutanya, Junaidi mengatakan, kegiatan ini akan diadakan rutin tiap tahun. Dia berterima kasih kepada Disporapar Jateng, Disporapar Kota Semarang, Asprov PSSI Jateng, dan Askot PSSI Kota Semarang yang telah membantu jalannya pertandingan USM Cup.
”Kami mengucapkan selamat kepada para pemenang dan yang belum menang masih ada kesempatan tahun depan meraih prestasi yang lebih baik lagi. Kami berterima kasih kepada panitia penyelenggara yang sudah menjalankan kegiatan ini dengan lancar,” katanya.
Dia menambahkan, selain mendapatkan piala dan uang pembinaan, pihaknya juga memberikan beasiswa kuliah gratis bagi 10 pemain hasil rekomendasi tim seleksi,” ujar ketua PS USM.
Menurut Panitia, Sudarmono, turnamen yang diikuti 16 tim SMA/K terbaik di Jawa tengah itu berjalan lancar dan seru. Juara 1 diraih SMA NU Al Ma’ruf Kudus, Juara 2 SMA Terang Bangsa, Juara 3 bersama diraih SMA N 1 Sultan Agung dan SMAN 1 Mranggen. Untuk top score diraih Daffa dari SMA Terang Bangsa.
Muhaimin