Sugiono berharap, kegiatan kejuaraan panahan ini dapat berlanjut pada even- even berikutnya dan ditingkatkan serta meriah lagi, karena ini menjadi ruang apresiasi atau penyaluran kegiatan yang positif dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat khususnya kepada generasi muda atau di kalangan pelajar.

Pembina olahraga panahan Chacha Frederica berharap, jumlah atlet panahan di Kabupaten Kendal ini bisa bertambah, karena serapan olahraga panahan di Kabupaten Kendal belum maksimal.

“Di rumah dinas itu, halamannya luas. Kalau bisa digunakan untuk masyarakat kegiatan olahraga terutama olahraga panahan ini,” kata Chacha Frederica yang juga istri dari Bupati Kendal, Dico M Ganinduto.

Disinggung dengan prestasi olahraga panahan ini, Chacha meminta, prestasinya harus bisa ditingkatkan terlebih sejauh ini, Kabupaten Kendal belum bisa mencetak atlet panahan yang luar biasa.

Ketua Umum Pengkab, PERPANI Kendal, Sulistyo Ari Bowo mengatakan, pihaknya akan memperbanyak even-even agara olahraga panahan ini bisa dikenal masyarakat atau pemassalan.

“Kemarin kami baru saja mengadakan even olahraga panahan di Kendal, Boja dan Weleri dengan berbagai liga. Harapannya dengan even-even itu,  olahraga panahan ini bisa semakin dikenal masyarakat dan tidak hanya dikenal sebagai olahraga sunnah, akan tetapi harus bisa dikenal sebagai olahraga prestasi,” ungkap Sulistyo Ari Bowo.

Sulistyo Ari Bowo berharap, olahraga panahan ini tidak hanya sekedar syarat fisik saja, tetapi yang diharapkan juga mentalnya bagus dan sarprasnya juga mendukung.

“Yang jelas, supporting-nya harus lebih kontinu, dan lebih terencana dengan baik sehingga bibit- bibit atlet yang ada di Kendal ini prestasinya lebih meningkat,” harap Ari Bowo.

Sapawi