Petugas Pemadam Kebakaran menggunakan mobil pemadam kebakaran, dibantu dengan mobil air instansi lain membantu memadamkan api di TPA Jatibarang Semarang yang masih terlihat mengepulkan asap, Senin (18/9/2023). Foto: Dok Absa 

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Kebakaran yang terjadi di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Jatibarang Kota Semarang, menjalar dari bagian atas merembet ke bawah, Senin siang (18/9/2023).

Menurut salah satu warga yang mengaku bernama Agus (39), api terlihat pertama kali di bagian atas sekitar tempat pembuangan sampah, lalu merabat dengan cepat menuju ke bawah.

“Tadi api terlihat awal dari bagian atas. Ya kurangblwbih sekitar jam 2 siang (14.00 WIB). Merembet cepat ke bawah tadi,” ujarnya.

Dimungkinkan, lanjutnya, karena terik panas dan hembusan angin yang menyebabkan api cepat menjalar ke bawah.

Hingga menjelang sore, petugas pemadam dibantu beberapa instansi pemerintah berupaya untuk memadamkan api tersebut.

Beberapa mobil pemadam kebakaran dari Pemerintah Kota Semarang tampak berupaya memadamkan api, dibantu mobil Tanki air Perusahaan Daerah Air Minum dan mobil air instansi pemerintah ikut membantu.

Absa