Thomas Tuchel/dok

(SUARABARU.ID) – Bursa transfer musim panas 2023 memunculkan isu perpecahan antara pelatih Thomas Tuchel dan para petinggi Bayern Munich.

Menurut laporan Sport Bild, Tuchel diyakini tidak puas dengan pembelian pemain pada musim panas ini.
Die Roten sudah mendatangkan lima pemain baru, yakni striker Harry Kane, bek tengah Kim Min-jae, kiper Daniel Peretz, plus dua pemain gratisan, gelandang Konrad Laimer dan bek kiri Raphael Guerreiro.
Tuchel tak senang karena daftar pemain yang dimintanya gagal didapatkan manajemen Si Merah.

Mantan manajer Chelsea itu ingin merekrut kiper Kepa Arrizabalaga atau Yassine Bounou sebagai pengganti Manuel Neuer.

Pada akhirnya, Kepa memilih Real Madrid dan Bounou hengkang ke Al Hilal (Arab Saudi).
Di posisi bek tengah, Tuchel sudah mendapat kesepakatan pribadi dengan defender Chelsea, Trevoh Chalobah, tapi Bayern enggan mengambilnya.
Mantan pelatih Borussia Dortmund ini juga meminta gelandang bertahan Declan Rice, tapi klub Bavaria ini kalah dalam jumlah tawaran sehingga Rice direkrut Arsenal.

Dua pemain incaran lain Tuchel, gelandang Joao Palhinha dan bek Armel Bella-Kotchap, juga gagal diangkut ke Munich.

Keluhan Tuchel membuat manajemen Die Roten gerah.

Performa Thomas Mueller dan kawan-kawan memang belum meyakinkan.

Meski demikian, mereka membuat start bagus dalam Bundesliga (Liga Primer Jerman) musim 2023-2024.

Dalam tiga pertandingan Mueller dan kolega selalu menang.

Rekor serupa dicetak Bayer Leverkusen.

mm