blank

16 Perusahaan Ikuti Job Fair di SMK 2 Jepara
JEPARA(SUARABARU.ID) – Meski sudah jauh lebih baik dari rata-rata nasional, Kabupaten Jepara masih menargetkan penurunan tingkat pengangguran terbuka (TPT). Pada akhir tahun ini, TPT ditarget turun ke angka 3 persen.
Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Tenaga Kerja, Usaha Kecil Menengah, dan Transmigrasi Kabupaten Jepara Samiaji melalui Kepala Bidang Tenaga Kerja Eko Sulistiyono pada Selasa pagi (29/8/2023). Dia mengatakan hal tersebut saat membuka job fair yang berlangsung di SMKN 2 Jepara.
blank
“Posisi tahun 2022, TPT kita 4,1 persen, menurun dari tahun 2021 4,23 persen,” kata Eko.
Berdasar catatan Badan Pusat Statistik, angka itu jauh di bawah rata-rata Jawa Tengah dan nasional yang berada pada angka 5,57 persen dan 5,86 persen tahun 2022.
Karena itulah, pihaknya menyambut baik kegiatan job fair yang dibuka SMN 2 Jepara. Kegiatan ini dia sebut dapat membantu fresh graduate untuk mencari kerja.

“Kami harap semua perusahaan yang hadir dalam job fair ini mendapat tenaga kerja seperti yang diharapkan, sekaligus para pencari kerja mendapat kesempatan bekerja sesuai harapannya,” kata Eko.
blank
Kepala SMKN 2 Jepara Muh Zainudin Azis menyebut kegiatan ini digelar sebagai jawaban posisi sekolahnya yang ditetapkan sebagai SMK Pusat Keunggulan. Kegiatan yang digelar di aula sekolah hingga Rabu, 30 Agustus 2023 dimaksudkan untuk memfasilitasi lulusan SMK/SMA yang tengah mencari pekerjaan.
“Terdapat 16 perusahaan yang mengikuti job fair ini,” katanya.
Mereka berasal dari sejumlah daerah baik berskala daerah maupun nasional.
“Saat pembukaan ini, sudah 150 peserta yang mendaftar lewat tautan pendaftaran,” katanya.

Salah satu perusahaan peserta job fair, FIF Group Jepara melalui Operational Support Section Head Melisa Ariyanti menyebut, pihaknya bergabung dala job fair untuk memberi kesempatan bagi lulusan SMK/SMA dan S1 untuk bergabung mengembangkan karier di perusahaannya.
Dari beberapa jenis posisi kerja yang dicari, perusahaan ini di antaranya membutuhkan admin khusus penyandang disabilitas.
“Agar ada kesempatan teman-teman disabilitas bergabung dengan kami. Kompetensinya kami butuhkan,” kata Job Personnel Coordinator FIF Group Jepara, Yuanika Rizkiyana.

Hadepe – Aksal