blank
Dalam menyambut Tahun Baru Hijriyah 1445, Gus Muwafiq (ketiga dari kanan) tampil memberikan ceramah dalam acara tabligh akbar di Kabupaten Pacitan.(Dok.Prokopim Pacitan)

PACITAN (SUARARBU.ID) – Tabligh akbar menyambut datangnya Tahun Baru Hijriyah 14445, digelar di pelataran Pelabuhan Perikanan Pantai Tamperan, Lingkungan Teleng, Kelurahan Sidoharjo, Kecamatan dan Kabupaten Pacitan, Jatim.

Bagian Prokopim Pemkab Pacitan, mengabarkan, tabligh akbar yang dihadiri ribuan umat Islam tersebut, digelar Minggu (16/7) dengan menghadirkan KH Ahmad Muwafiq (Gus Muwafiq). Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, ikut hadir dalam acara tersebut.

Tabligh akbar Gus Muwafiq ini, merupakan rangkaian dari event Festival Nelayan menyambut datangnya Tanggal 1 Muharam 1445 H. Acara ini, digelar oleh Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Pacitan.

Festival nelayan dimeriahkan dengan beragam kegiatan, diantaranya lomba dayung balap perahu jukung, kembul bujana purak tumpeng, kirab tasyakuran laut, seni reog, bazar Semarak Sura, bakar ikan gratis serta acara ruwatan.

KH Ahmad Muwafiq SAg atau lebih dikenal dengan Kyai Muwafiq atau Gus Muwafiq, adalah pria kelahiran Lamongan, Jatim Tanggl 2 Maret 1974. Dia adalah salah satu ulama Nahdlatul Ulama NU yang mencerminkan pola pikir PBNU saat ini, dan kini tinggal di Sleman Yogyakarta.

Gus Muwafiq pernah menjabat sebagai asisten pribadi KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), termasuk saat menjabat sebagai Presiden RI. Dia memiliki ciri khas berambut gondrong dan bersuara lantang serta dikenal sebagai seorang orator yang ulung.

Itu dia lakukan sejak aktif di Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia(PMII) atau sejak saat kuliah di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga, Yogyakarta. Saat ini, Gus Muwafiq mengasuh salah satu pondok pesantren di daerah Sleman, Yogyakarta.
Bambang Pur