JEPARA(SUARABARU.ID|) – Untuk memastikan keamanan dan keselamatan penonton, 300 personil Polres Jepara diterjunkan untuk mengamankan derby Persijap Jepara – Persipa Pati di Stadion Gelora Bumi Kartini pada hari ini, Sabtu (8/7/2023).
Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan turun langsung memimpin langsung pengamanan. “ Kami tidak ingin kecolongan hingga diterjunkan sebanyak 300 personel yang terdiri dari personel Polres Jepara dan instansi terkait serta security official (Steward) dari panitia pelaksana,” terang Wahyu Nugroho Setyawan
Menurut Wahyu Nugroho Setyawan, pola pengamanan laga ini berpedoman pada Perpol Nomor 10 Tahun 2022. “Pengamanan di dalam stadion mengoptimalkan peran steward. Di samping itu pula, area Stadion steril kendaraan suporter. Suporter harus memakirkan kendaraannya di kantong-kantong parkir yang tersedia di luar area stadion,” terangnya
Lebih lanjut, Kapolres Jepara menambahkan, pengamanan dilakukan mulai dari tempat pertandingan, pengawalan bus pemain dan official kedua kesebelasan hingga berada di Gelora Bumi Kartini Jepara.
Berdasarkan informasi penyelenggara, jumlah penonton yang hadir dari suporter Persijap Jepara berjumlah 7400 orang sedangkan suporter Persipa Pati sendiri berjumlah 600 orang.
Hasil pertandingan sendiri antara Persijap Jepara vs Persipa berakhir dengan skor 4 : 1, untuk kemenangan Persijap Jepara, dan secara keseluruhan dari mulai pertandingan sampai selesai serta suporter bubar, situasi terpantau aman, tertib dan lancar.
Hadepe