blank
Di Balai Desa Golo, Kecamatan Puhpelem, Kabupaten Wonogiri, masyarakat mendapatkan beragam penyuluhan yang diberikan oleh petugas teknis dari dinas dan instansi terkait.(Dok.Pendim 0728 Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Selain merampungkan sasaran pisik, masyarakat di lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) diberikan beragam penyuluhan. Yakni penyuluhan tentang wawasan kebangsaan (Wasbang), bahaya penyalahgunaan narkotika, Uang-Undang Lalu Lintas (UU-Lalin) dan pencegahan stunting.

Penerangan Kodim (Pendim) 0728 Wonogiri, Pelda Indra, semalam, mengabarkan, serangkaian penyuluhan dan sosialisasi yang diagendakan dalam kegiatan non-pisik tersebut, diberikan dengan menggandeng dinas dan instansi terkait yang berkompenten.

Beragam penyuluhan dalam rangkaian kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 tersebut, dilaksanakan di Balai Desa Golo, Kecamatan Puhpelem, Kabupaten Wonogiri.

Mewakili Dandim 0728 Wonogiri, Bati Bakti TNI Pelda Among Handoko, menyatakan, sasaran pisik TMMD kali ini melakukan pembangunan infrastruktur rabat jalan konstruksi blok. Volume panjang 1.235 Meter (M), lebar 4 M dan tebal 0,12 M. Juga membangun talud penguat tebing dengan ukuran panjang 6 M, lebar 0,70 M dan tinggi 5,2 M.

Bersama Dinas Kesehatan (Dinkes), dilakukan penyuluhan tentang kesehatan masyarakat. Yakni tentang kesehatan ibu dan anak, program Keluarga Berencana (KB) untuk merencanakan keluarga sejahtera. Juga tentang pencegahan stunting agar Balita tidak mengalami kekurangan gizi pada anak, termasuk pentingnya pemberian Air Susu Ibu (ASI) pada bayi agar tidak terhambat tumbuh kembangnya.

Bambang Pur