blank
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan Drs. H. Purnyomo, M.Pd. menerima kunjungan Kanit Kamsel Satlantas Polres Grobogan Iptu Sutarjo di ruang kerjanya. Foto: Tya Wiedya

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Kanit Kamsel Satlantas Polres Grobogan Iptu Sutarjo bersama personel lainnya menyambangi Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten dan disambut oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan, Drs. H. Purnyomo, M.Pd., Rabu (10/5).

Keunjungan ini dimaksudkan untuk bersilaturahmi sekaligus berkoordinasi menjalin sinergi dalam upaya membentuk karakter pelajar yang patuh dan taat aturan berlalu lintas.

Pihaknya uga meminta dukungan pemerintah daerah terutama dinas pendidikan yang menangani lingkup pelajar di kabupaten Grobogan.

“Dalam pertemuan tadi telah kami sampaikan beberapa program unggulan Polres Grobogan dalam upaya membentuk mental kepribadian pelajar yang patuh aturan berlalulintas,” tutur Iptu Sutarjo.

Kanit Kamsel Iptu Sutarjo menambahkan, dalam pertemuan tersebut dirinya memaparkan beberapa program utama Korlantas polri dalam upaya menimbuhkembangkan pola pikir dan perilaku pelajar yang taat aturan berlalu lintas.

“Di antaranya Polisi Cilik (Pocil), Polisi Sahabat Anak (Polsana), Police Goes to School, PKS dan diseminasi,” jelasnya.

Sementara Kasat Lantas AKP Deni Eko P mengatakan tujuan program tersebut untuk mendidik anak-anak pelajar mulai dari TK hingga SMA agar dapat mengetahui tentang Undang-undang lalu lintas dan etika berkendara di jalan raya secara baik.

Selain itu, kata Deni, juga untuk mengurangi angka kecelakaan, yang dimana kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas rata-rata dari kalangan pelajar.

“Olehnya itu kita mendidik anak-anak dan mengajarkannya berlalu lintas dengan baik sejak usia dini,” ucapnya

Terpisah, kepala Dinas Pendidikan, H. Purnyomo, M.Pd. mengatakan, Pihaknya mendukung dan akan mensuport program yang akan dijalankan Satlantas Polres Grobogan.  “Kita akan dukung dan secepatnya akan kita tindaklanjuti,”jelasnya.

Ia berharap, melalui kegiatan kerjasama ini bisa menciptakan generasi muda yang berwawasan luas dan taat aturan.

Tya Wiedya