blank
KETERANGAN - Wakapolri Komjend Pol Prof Dr Gatot Eddy Pramono memberikan keterangan. (Foto: Sutrisno)

BREBES (SUARABARU.ID) – Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) Komjend Pol Prof Dr Gatot Eddy Pramono melakukan pantauan arus mudik di Pos Terpadu Pejagan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Kamis (20/4/2023).

Wakapolri didampingi Irwasum Polri, Irjen Pol Drs Ahmad Dofiri disambut Wakapolda Jateng Brigjenpol Abiyoso Seno Aji dan sejumlah PJU Polda Jateng dan Kapolres Brebes AKBP Guntur M Tariq. “Kedatangan kami untuk memantau perkembangan situasi arus yang ada di Pejagan Kabupaten Brebes,” kata Wakapolri.

Pantauan arus dari Jakarta sampai dengan Brebes terdapat aman lancar namun, terdapat kemacetan di beberapa titik. Wakapolri menjelaskan, dilaksanakan one way dari Jakarta hingga Semarang guna memperlancar arus lalu lintas mudik lebaran dan akan diperpanjang sampai batas waktu yang tidak ditentukan dan berakhir di pintu tol Tingkir.

Secara umum tidak ada kemacetan yang menghawatirkan. Salah satu keterlambatan disekitar rest area maupun gerbang tol. Hal tersebut dikarenakan terjadi antrean saat transaksi pembayaran .

Wakapolri menyebutkan bahwa tahun ini terdapat peningkatan arus sebesar 52 persen dibandingkan tahun sebelumnya. “Selama periode Ops Ketupat Candi 2023 tidak terdapat kejadian yang menonjol, kejadian menonjol terjadi sebelum Ops Ketupat Candi Tahun 2023,” terang Wakapolri.

Sutrisno