JEPARA (SUARABARU.ID) – Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta bersama Forkompinda serta Kepala Perangkat Daerah terkait melakukan monitoring posko mudik lebaran, Selasa (18/04/2023). Kunjungan tersebut untuk memastikan arus mudik berjalan aman dan kondusif.

Monitoring dimulai dari posko pengamanan di Shoping Center Jepara (SCJ), Pelabuhan Kartini Jepara, didepan Pasar Mayong serta Welahan. Posko-posko tersebut merupakan hasil kerjasama Pemkab Jepara, TNI, Polri, serta Komunitas dan berbagai kelompok masyarakat.

“Monitoring pos keamanan dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri adalah hal rutin kami lakukan. Hal ini penting untuk memastikan keamanan dan situasi tetap kondusif pada saat puncak arus mudik,” ucapnya.

Pemerintah Kabupaten Jepara telah mempersiapkan hal-hal teknis, khususnya jalan-jalan rusak yang menjadi jalur pemudik dalam berlalulintas. Maka dari itu Edy Supriyanta meminta jalur-jalur tersebut untuk diperbaiki sebelum datangnya arus mudik Lebaran.

Edy Supriyanta menambahakan, untuk pemudik yang akan menyeberang ke Karimunjawa menggunakan kapal, Pemkab Jepara sudah menyiapkan tiga Kapal yaitu Expres Bahari 8F, Expres Bahari 3C serta Siginjai.

“Menurut BMKG gelombang dan angin pada tanggal 20 – 25 April 2023 terpantau kondusif, jadi warga Karimunjawa bisa mudik,” tambahnya.

Hadepe