Di samping itu, Ipda Hadi Sutomo juga mengimbau kepada para pengemudi agar berhati-hati dan utamakan keselamatan penumpang serta pengguna jalan yang lain.

“Bus yang tidak layak jalan tidak kita tempeli stiker. Kami juga berpesan memberikan imbauan kepada para sopir agar benar-benar memperhatikan keselamatan dalam berkendara bukan kecepatan,” tegas Kanit Kamsel Satlantas Blora.

Cek Kesehatan Sopir dan Kondektur

Pada kesempatan itu, Koordinator Satuan Pelayanan Terminal Tipe A Cepu, Emi Eko Gestriyanti,SE., mengatakan bahwa hingga saat ini kondisi terminal Cepu masih terbilang sepi atau normal untuk melakukan perjalanan mudik.

“Lonjakan kira – kira mulai akan terjadi pada H-4 Lebaran 2023 berupa peningkatan volume kendaraan,” ucap Emi Eko Gestriyanti.

Koordinator Satuan Pelayanan Terminal Tipe A Cepu pun mengimbau para sopir bus untuk menjaga kondisi fisik dan beristirahat yang cukup,  jika kelelahan saat mengemudi.

“Istirahat perlu dilakukan untuk keselamatan bersama dan mendukung kelancaran perjalanan selama arus mudik Lebaran 2023,” ujar Emi Eko Gestriyanti.

Satuan Pelayanan Terminal Tipe A Cepu bekerja sama dengan Dinas Kesehatan  yakni Puskesmas Cepu untuk membuka layanan kesehatan di Terminal Cepu.

“Kami melakukan pengecekan kesehatan rutin kepada para sopir dan kondektur armada Bus, karena kesehatan armada dan kesehatan fisik pengemudi adalah faktor yang sama-sama penting,” tandas Emi Eko Gestriyanti.

Kudnadi Saputro