blank
Kebakaran hebat empat rumah terbakar di desa Jepangrejo, Blora.  Foto: Kudnadi Saputro Blora.

“Api terus membesar dan merembet ke rumah Pak Sutrisno yang berada di sampingnya. Rumah itu kosong semua, ditinggal ke pasar dan ke sawah,” ucap Endang.

Endang mengungkapkan bahwa saat kejadian dirinya juga sempat mendengar suara ledakan. Diduga ledakan itu berasal dari tabung gas elpiji yang ada di dapur.

“Ada ledakan, tapi saya gak tahu berapa kali. Itu mungkin di dapur dari tabung gas elpiji,” ujarnya.

Sementara itu, Sutrisno salah satu pemilik rumah mengatakan saat kejadian dirinya sedang belanja ke pasar.

“Saya baru saja berangkat belanja. Lalu dikasih tahu kalau rumah saya kebakaran. Jadi kronologisnya kurang tahu persis karena posisi saya tidak di rumah,” ucap Sutrisno.

Akibat kejadian ini, dua rumah miliknya ikut hangus dilalap sijago merah. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

“Empat rumah yang terbakar, dua rumah milik saya dan dua milik Pak Sutar,” ujar Sutrisno.

Kudnadi Saputro