JEPARA (SUARABARU.ID) – Mengawali tahun 2023 Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Jepara mengadakan rapat pleno, pada Minggu (8/1-2023|) bertempat di Aula PDM Jepara.
Menurut Sekretaris PDA Jepara Endang Suryowati , ada beberapa agenda yang dibahas, antara lain persiapan Musyda, Pengumpulan Laporan Majelis/lembaga juga Pengumpulan bakal calon PDA serta pengukuhan Panitia Musyda Jepara,” jelasnya.
Pleno dipimpin oleh ketua PDA Jepara, Sugiarti, membahas peserta yang akan bertugas mengikuti musyawarah wilayah awal Maret 2023 di kota Tegal. “Yang akan hadir yaitu ketua PDA Sugiarti, Sekretaris Henny Fransiska , 2 unsur Badan Pembantu yaitu Sri Utami dan Ukrowiyah, 5 Unsur cabang yaitu Endang Pujirahayu, Muzaroah, Arum, Nur aini Eko Mundar, Sulastri” ungkapnya.
Pada kesempatan baik ini, juga diadakan pengukuhan panitia Musyda Jepara, dibacakan oleh sekretaris PDA Henny Fransiska dan penyerahan SK oleh Ketua PDA Sugiarti kepada koordinator panitia musyda Deny Ana I’tikafia, disaksikan ketua panitia terpilih Umi Kulsum beserta panitia lainnya.
Usai dikukuhkan Deny Ana I’tikafia berharap dukungan dan dapat membangun kerjasama dengan panitia, saling bahu membahu dan saling sinergi.
Kontributor : Dafia