JEPARA (SUARABARU.ID) – Kepala Satkordikcam Kedung, Hartono, M.Pd, Kamis (5/1-2023) telah melantik pengurus Pusat Kegiatan Gugus (PKG)| PAUD yang berlangsung di aula Satkordikcam Kedung. PKG ini diketuai oleh Sugiarti, S.Pd Kepala TK Bahari Bulak Baru.
Sedangkan pengurusan dilengkapi dengan wakil ketua Umi Mufakhorida, S.Pd, Sekertaris: Atabika Fadlan, S.Pd dan Umi Lu’luah , S.Pd.I, bendahara : Titik Nuufah, S.Pd dan Sulistiyo Ningsih, S.Pd, seksi kegiatan : Baqiatus Sholihah, S.Pd, Reni Hastuti, S.Pd, humas : Dewi Masithoh, S.Pd dan Hamdanah. Sedangkan Pokja TK : Sualim, S.Pd dan Nur Rohmatus Sholihah, S.Pd, Pokja KB&SPS ; Assiqothul dan Muawanah ,S.Pd, Ema Ismawati ,S.Pd dan Mariyatul Qibtiyah
Pelantikan dihadiri juga oleh Pengawas SD, Pengawas Agama Islam, PNFI, KKKS TK, KKKS SD, IGTKI, IGRA, HIMPAUDI, Kepala Lembaga TK,KB,SPS dan jajaran Satkordikcam Kedung.
PKG merupakan bengkel kegiatan guru yang dilaksanakan ditingkat kecamatan. Dibawahnya ada gugus paud dg 1 gugus inti dan 8-9 lembaga yang merupakan gugus imbas. Di Kecamatan Kedung ada 9 gugus yaitu mangga, durian, anggur, leci, bluberi, manggis dan apel.
Kepala Satkordikcam Kedung, Hartono, M.Pd dalam sambutannya mengharapkan dengan adanya PKG PAUD ini diharapkan kemampuan dan kinerja guru lebih meningkat lagi.
Menurut Hartono, PKG merupakan bengkel kerja guru yang ada ditingkat kecamatan. Agar efektif maka ada kegiatan digugus masing-masing. Dengan kegiatan gugus ini kita bisa ngembangkan kemampuan dan kinerja guru yang tidak mau belajar lagi. “Dalam PKG ada kegiatan 3 bulan sekali yang diadakan di Satkordikcam dengan kegiatan pelatihan kerja kelompok membuat alat peraga ,” ujar Hartono
Hadepe