blank
Debora Pungky Cahyadewi. (foto: News Pool USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Di tengah keikutsertaannya di Kejuaraan Bulu Tangkis USM Cup XV 2022 pada 26 – 30 Desember 2022, Debora Pungky Cahyadewi memanfaatkan waktu luangnya untuk membaca buku di Perpustakaan Pusat Universitas Semarang.

Mahasiswa semester 6 Program Studi Ilmu Komunikasi itu mengungkapkan, dirinya ke perpustakaan pusat USM untuk membaca buku untuk referensi proposal skripsi.

“Saya harus banyak membaca buku, karena butuh referensi yang banyak untuk pembuatan proposal skripsi, karena sebentar lagi saya maju seminar proposal,” ungkap Debi–panggilan akrab Debora Pungky.

Menurutnya, selama ini dia memanfaatkan waktu luang untuk membaca buku. Sebab dengan banyak membaca buku akan mwndapatkan ilmu.

“Sesibuk apa pun mau jadi atlet atau tidak, jangan pernah melupakan membaca buku, karena itu sebagai pengetahuan yang bakal dibutuhkan apalagi saat mau sempro (seminar proposal),” katanya.

Kegemarannya membaca buku tidak lepas dari latar belakang orang tua yang bekerja di bidang pendidikan.
”Orang tua saya berpesan, meskipun jadi atlet tapi jangan meninggalkan pendidikan,” jelasnya.

Mengenai persiapannya di USM Cup XV kali ini, dia menyatakan akan tampil maksimal untuk mempersembahkan yang terbaik bagi Universitas Semarang.

“Untuk periapan menghadapi pertandingan, saya selalu menjaga kondisi fisik dan pikiran. Saya akan berjuang untuk meraih prestasi terbaik, karena ini kesempatan terakhir tampil di USM Cup,” tandansnya.

Muhaimin