blank
Kylian Mbappe/dok

(SUARABARU.ID) – Prancis dan Inggris akan memperebutkan satu tiket ke semifinal dalam laga perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Qatar, Minggu (11/12/2022), pukul 02.00 WIB.

Prancis, juara dunia 2018, bisa melangkah sejauh ini berkat kontribusi tinggi sayap kirinya, Kylian Mbappe.

Mbappe (24) bakal menjadi sosok yang paling diwaspadai kubu The Three Lions.

Namun, Adrian Rabiot, gelandang Les Bleus, menyatakan kekuatan timnya bukan cuma Mbappe.

Menurut Rabiot, selain Kylian, Si Biru juga punya striker veteran Olivier Giroud, plus dua gelandang serang, Antoine Griezmann dan Ousmane Dembele.

‘’Potensi Kylian mengagumkan dan kami tahu 90 persen gol mungkin datang darinya. Dia sangat cepat dan hebat, tapi kami tidak tergantung padanya saja,’’ ungkap Rabiot seperti dilansir dari Stats Perform.

Komentar senada dilontarkan Didier Deschamps, pelatih Prancis.

Namun, Deschamps mengakui Mbappe memang senjata utama skuadnya di lini depan.

Lalu, kira-kira siapa yang disiapkan Inggris untuk meredam aksi Mbappe?

Pelatih Gareth Southgate sepertinya mengandalkan Kyle Walker sebagai bek kanan untuk mematikan bintang Paris Saint-Germain itu.

Pasukan Tiga Singa bagus di barisan tengah dan penggempur, tapi masih belum solid di lini belakang.
Karena itu, Southgate lebih memilih menurunkan tiga gelandang yang dikenal memiliki cara bertahan oke, yakni Jude Bellingham, Declan Rice, dan Jordan Henderson.

Untuk mengacak-acak kotak penalti Si Biru, juara dunia 1966 ini bertumpu pada Bukayo Saka, Harry Kane, dan Phil Foden.

Kunci pemenang pertandingan ini adalah soal mencetak lebih dulu.

Tim yang unggul dulu lebih berpeluang besar untuk tampil sebagai pemenang.

mm