blank
Para juara putri menunjukkan hadiahnya, hari ini. Foto: eko

KOTA MUNGKID(SUARABARU.ID) –Nurshodiq dan Pretty Sihite menjadi juara katagori putra dan putri pada Borobudur Maraton 2022 yang digelar di Borobudur, Kabupaten Magelang, hari ini, Sabtu (12 November 2022).

Sedangkan katagori Bank Jateng Young Talent untuk pelari muda berusia 15–18 tahun, pemenangnya
Fadhil Aulia Mufti dan Nur Aslamiyah Irja Pasa.

Dalam event tersebut Nurshodiq menuntaskan Borobudur Maraton Elite Race 2022 dengan catatan waktu 2 jam 38 menit. Sementara Pretty Sihite menjadi yang tercepat untuk katagori putri dengan catatan waktu 3 jam 10 menit.

Peserta dilepas oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, pukul 05.00.Borobudur Maraton Elite Race adalah salah satu pertandingan utama dalam Borobudur Maraton 2022 Powered by Bank Jateng. Dengan jarak lari 42,195 kilometer hanya diikuti pelari elite nasional dengan standar kualifikasi waktu tertentu. Mereka diundang secara khusus untuk mengikuti lomba.

Tahun ini, sebanyak 35 pelari elite nasional yang terdiri 24 atlet putra dan 11 atlet putri berpartisipasi dalam ajang ini. Sebelumnya panitia menginformasikan bahwa peserta Elite Race adalah 37 orang, tetapi dua orang tidak bisa mengikuti perlombaan atau did not start (DNS) karena tidak lolos penapisan (screening) awal pada saat karantina.

“Tahun ini, saya sangat cinta dengan maraton, sehingga saya banyak latihan daya tahan. Saya sudah yakin dengan diri sendiri karena di latihan pun saya sudah bisa melewati ambang batas yang ditentukan pelatih. Tahun ini lari sangat fun buat saya,” tutur Pretty usai lomba.

Nurshodiq dan Pretty Sihite bukanlah nama baru di Borobudur Maraton. Nurshodiq menduduki podium 8 pada 2020 dan podium 7 pada 2021. Sementara Pretty adalah pemenang Elite Race putri pada 2020 dan menempati podium 2 pada Borobudur Maraton 2021.

Elite Race katagori putra menetapkan delapan juara, berturut-turut dari yang tercepat yaitu Nurshodiq, Irmansah, Musa, Iqbal Saputra, Muhammad Ady Saputra, Suwandi, Moh Ishari, Azwar, dan Firton Lumban Toruan. Sementara dari katagori putri dipilih lima pemenang, dari yang pertama sampai kelima yaitu Pretty Sihite, Yulianti Utari, Triyaningsih, Anjellika Br Ginting, dan Rufina Guteri Ganggus. Pemenang pertama, kedua, dan ketiga Elite Race membawa pulang hadiah masing- masing Rp 40 juta, Rp 30 juta, dan Rp 20 juta.

Istimewa

Borobudur Maraton 2022 hadir lebih istimewa karena tahun ini untuk pertama kalinya digelar Bank Jateng Young Talent, kompetisi lari dengan jarak 10 kilometer menjadi wadah bagi talenta muda berusia 15–18 tahun untuk mengukur dan mengasah kemampuan mereka. Sejumlah 29 pelari muda berlaga pada ajang ini, dari rencana awal 30 orang. Satu orang peserta Young Talent tidak lolos penapisan ketika karantina.

Pada Bank Jateng Young Talent, Fadhil Aulia Mufti yang berasal dari Medan, Sumatera Utara, menjadi juara putra. Dia berhasil menyelesaikan pertandingan dalam waktu 34 menit 2 detik. Sementara itu, Nur Aslamiyah Irja Pasa dari Salatiga, menjadi pemenang putri dengan catatan waktu 46 menit 54 detik.

Juara pertama, kedua, dan ketiga Bank Jateng Young Talent mendapatkan hadiah masing-masing Rp 5 juta, Rp 4 juta, dan Rp 3 juta dengan tambahan tabungan pelajar dari Bank Jateng senilai masing-masing Rp 2 juta.

Borobudur Maraton adalah ajang wisata olahraga bergengsi yang diselenggarakan Harian Kompas bekerja sama dengan Yayasan Borobudur Maraton serta didukung Bank Jateng dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Selain Elite Race dan Bank Jateng Young Talent yang dilangsungkan pada 12 November 2022, kompetisi utama lain di Borobudur Maraton adalah Bank Jateng Tilik Candi. Pertandingan lari setengah maraton untuk pelari umum itu digelar besok pada 13 November 2022.

Eko Priyono