blank
Ilustrasi aksi koboi jalanan. wied

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Polres Grobogan berhasil mengamankan seorang lelaki yang melakukan aksi koboi jalanan di daerah Karangrayung.

Polres Grobogan bergerak cepat menyusul adanya seorang pria yang melakukan aksi koboi jalanan, Sabtu, 17 September 2022.

Kasi Humas Polres Grobogan AKP Umbarwati mengungkapkan, kejadian itu berawal ketika AS, si pria pelaku aksi koboi jalanan, melintas dengan mobil bolak-balik sebanyak tiga kali.

Seorang warga Bernama Azis, langsung menegur AS, dan menanyakan apa alasan bolak-balik mengendarai mobil tersebut.

Bukannya mendapatkan respon baik, malah Azis mendapatkan pukulan dari si koboi jalanan ini.

“AS kemudian keluar dari mobil dan mendorong Saudara Azis. Setelah mendorong dan memukul, pelaku AS menuju ke selatan. Kemudian kembali lagi ke lokasi,” ujar AKP Umbarwati didampingi Kapolsek Karangrayung AKP Sutikno, Senin (19/9/2022).

blank
Kasi Humas Polres Grobogan AKP Umbarwati didampingi Kapolsek Karangrayung AKP Sutikno memberikan keterangan mengenai seorang lelaki yangmelakukan aksi koboi jalanan di Karangrayung. Foto: RR Nia

Setelah kembali ke lokasi, AS kemudian membuka kaca mobil dan melepaskan tembakan sekali. Setelah itu, AS turun dari mobil dan melepaskan tembakan empat kali.

“Seketika, Azis dan warga pun berlarian menyelamatkan diri,” imbuh AKP Umbarwati.