blank
Pelatih sementara PSIS Semarang, Achmad Resal (kiri) dan pemain sayap PSIS Andreas Ado.

SEMARANG (SUARABARU.ID) – PSIS Semarang siap merebut tiga poin penuh pada laga tandangnya kontra Dewa United FC di lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 yang akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (29/8/2022).

Pelatih sementara PSIS, Achmad Resal menyebutkan Laskaf Mahesa Jenar memiliki misi merebut tiga poin pada laga pekan ketujuh BRI Liga 1 2022/2023.

Menurut dia, kondisi para pemain PSIS yang berangkat ke Tangerang cukup baik dan sudah siap untuk menghadapi laga menghadapi Dewa United.

“Pertama, Alhamdulillah kondisi anak-anak siap. Mungkin hanya beberapa pemain cedera di Semarang, namun kami tetap fokus pada pertandingan besok,” kata Resal seperti dilansir suara.com.

Resal juga menyoroti bahwa kekuatan Dewa United musim ini cukup merata walaupun di laga terakhir sama seperti PSIS harus menelan kekalahan dari lawannya.

Ia menjelaskan PSIS dan Dewa United juga sempat bertemu di fase grup Piala Presiden lalu, dan Dewa United pasti sama seperti PSIS yang ingin terus berbenah untuk lebih baik.

“Ya untuk kekuatan Dewa, secara keseluruhan tim Dewa juga bagus. Ini yang perlu diwaspadai. Semua tim sama. Untuk hasil di Piala Presiden bukan menjadi patokan bagi kami,” katanya.

“Tentu Dewa United mau pun PSIS tetap melakukan pembenahan-pembenahan. Bagi saya, kami akan fokus pada tim saya. Kami juga akan berusaha untuk menaikkan motivasi setelah kalah dari Persebaya,” pungkas Resal.

Resal ditunjuk sebagai caretaker usai Sergio Alexandre didepak sebagai pelatih klub yang bermarkas di Kota Semarang itu.

Sementara itu, pemain PSIS Andreas Ado juga mengatakan kesiapannya untuk merebut tiga poin perdana di laga tandang.

“Untuk menghadapi Dewa, kami memiliki misi poin untuk meraih tiga poin pertama di tandang. Ini jadi motivasi berlipat bagi kami dan kami memiliki motivasi dan tekad berlebih. Tim pelatih juga sudah menyiapkan plan untuk pertandingan besok,” kata Andreas.

Muhaimin