(SUARABARU.ID) – Rumor perpindahan pembalap sudah muncul kendati MotoGP 2022 baru menyelesaikan lima seri balapan.
Pembalap LCR Honda, Takaaki Nakagami, disebut-sebut bakal diganti karena sampai sekarang belum menunjukkan perkembangan.
Pada Grand Prix (GP) Portugal, 24 April lalu, Taka memulai lomba dari posisi ke-17.
Meski sudah berusaha keras, pembalap asal Jepang ini hanya mampu finis di posisi ke-16.
Manajer Tim LCR Honda Lucio Cecchinello kini menunggu keputusan dari Idemitsu untuk masa depan Nakagami.
Idemitsu adalah sponsor Honda yang memiliki misi balapan di wilayah Asia.
Cecchinello tidak memiliki pengaruh yang besar untuk menentukan pembalap di timnya.
Semua pembalap yang ada di LCR dikontrak dan dibayar langsung oleh Honda Racing Corporation (HRC).
HRC juga memberikan harga sewa khusus untuk motor yang digunakan tim LCR Honda.
Tim ini dianggap sebagai skuad yunior dan bertujuan untuk melatih bintang baru di Repsol Honda.
‘’Tempat Taka adalah bagian dari program Honda di seluruh Asia,’’ tutur Cecchinello seperti dikutip dari Speedweek.
Posisi Nakagami sekarang mendapatkan ancaman serius dari Ai Ogura (Jepang) dan Somkiat Chantra (Thailand) yang tampil lumayan di Moto2.
‘’Kami masih menunggu apakah Honda akan mempromosikan pembalap muda dari Moto2 ke MotoGP pada 2023,’’ jelas Cecchinello.
Jika Taka (30) mengalami kebuntuan, Ogura atau Chantra berpeluang menggantikan tempatnyua.
rr