blank
Zainal Petir berbicara di depan para janda dan warga tunanetra yang diundang ke erumahnya untuk menerima bantuan dari RSUD Wongsonegoro Kota Semarang. Foto: Ist

SEMARANG  (SUARABARU.ID) – Rumah Sakit Daerah Wongsonegoro Semarang, membantu kaum dhuafa, para janda, dan tunanetra yang tergabung di Komunitas Tuna Netra Semarang.

Ini merupakan kegiatan bulan Ramadan, sebagai bulan yang penuh berkah, banyak digunakan umat muslim untuk berlomba berbuat baik, membantu sesama manusia yang layak mendapatkan bantuan. Setidaknya hal ini dilakukan oleh.

Kegiatan berlangsung di Jalan Pergiwati 1 Nomor 19, Kelurahan Bulu Lor, Semarang Utara, Jumat, 22 April 2022, di rumah Zainal Abidin Petir.

Lebih dari 70-an janda tua, komunitas tunanetra, dan kaum dhuafa, duduk beralaskan tikar berjajar rapi.

Tak lama berselang datang rombongan RS Wongsonegoro Semarang, dr Lia Sasdesi Mangiri, Sp Rad, Wadir Pelayanan, dr Roosmalia Isdiana, MKM , Kabid Pelayanan, Philip, SKep, Kasi Keperawatan, Gunawan Heru, Kasi TU & Rumah Tangga, dan Pristiwati, S.SiT, MHKes, Kasi informasi & pemasaran.

blank
Suasana pemnyerahan bantuan sembako dari RSUD Wongsonegoro Semarang di rumah Zainal Petir. Foto: Ist

Mereka datang mewakili Direktur RS dokter Susi Herawati MKes, tak lain ingin memberikan bantuan 200 paket sembako yang dibagikan kepada binaan Lembaga Bantuan Hukum Penyambung Titipan Rakyat (LBH Petir) Jateng, Zainal Petir.