Bernard Hopkins/dok

(SUARABARU.ID) – Tiga sabuk kelas welter WBC, WBA, dan IBF akan diperebutkan saat Errol Spence Jr bertemu Yordenis Ugas pada 16 April 2022.

Agustus lalu, Ugas menang angka atas Manny Pacquiao.

Yordenis, juara kelas welter WBA, juga pernah mengalahkan monster tinju divisi welter, Abel Ramos.

Mantan juara dunia tinju kelas menengah, Bernard Hopkins, menilai Ugas bakal habis di tangan Spence Jr, juara kelas welter WBC dan IBF.

Di mata sang pensiunan petinju, Errol adalah monster tinju yang sempurna.

‘’Saya percaya dia telah membuat penegasan dalam beberapa pertarungan terakhirnya. Dia tahu harus tampil sempurna dalam setiap pertarungan,’’ ungkap Hopkins seperti dilansir Boxing Insider.

Bernard melihat kemampuan Spence Jr sangat baik, dan jarang membuat kesalahan.

Errol selalu menang dalam 27 kali naik ring.

Dia sebenarnya dijadwalkan melawan Pacquiao, tapi batal lantaran mengalami cedera.

Tempat petinju berkebangsaan AS itu kemudian digantikan Ugas.

rr