Michael Chandler/dok

(SUARABARU.ID) – Keinginan Islam Makhachev untuk secepatnya diberi duel perebutan gelar belum dipenuhi Dana White, bos Ultimate Fighting Championship (UFC).

Sebelumnya, Makhachev terus-menerus mengajukan klaim dirinya pantas dipertemukan dengan juara kelas ringan UFC Charles Oliveira.

Dana White malah meminta Islam melakoni duel versus Beneil Dariush.

Sejumlah pihak menilai UFC sengaja menghambat langkah petarung asal Dagestan, Rusia itu.

Salah satu argumen yang dijadikan pendukung kelayakan Makhachev adalah rekor 10 kemenangan beruntunnya.

Jumlah itu bahkan sama dengan yang dimiliki Charles Oliveira.

Menurut Michael Chandler (fighter divisi ringan UFC), UFC telah bertindak tepat.

‘’Orang-orang berbicara tentang kemenangan beruntun, dan Makhachev memang sangat dominan. Namun, mengalahkan Bobby Green seharusnya tidak membuat Anda mendapatkan titel juara,’’ tutur Chandler seperti dilansir dari BJPenn.

Selain Dan Hooker, sembilan kemenangan Islam diraih atas para petarung di luar 10 besar.

Michael juga sepakat dengan UFC terkait partai Makhachev kontra Dariush.

‘’Saya pikir ini adalah pertarungan yang hebat. Kekuatan mereka saling melengkapi dengan sangat baik, dan keduanya adalah grappler,’’ jelasnya.

Duel Islam kontra Beneil sudah diplot pada Februari lalu, tapi batal digelar karena Dariush mengalami cedera.

rr