blank
Joao Felix/dok

(SUARABARU.ID) – Atletico Madrid mulai panas, dan menatap babak 16 besar leg kedua Liga Champions 2021-2022 dengan mantap.

Atleti menunjukkan peningkatan yang signifikan di LaLiga (Liga Primer Spanyol).

Bukan itu saja, pelatih Diego Simeone pantas gembira dengan kembali garangnya Joao Felix.

Felix, yang disebut-sebut titisan Cristiano Ronaldo, menemukan ketajamannya lagi belakangan ini.

Dukungan striker senior Antoine Griezmann membuat penyerang asal Portugal itu berpotensi merusak ambisi Manchester United (MU) dalam duel di Old Trafford, Rabu (16/3/2022) pukul 03.00 WIB.

Bagaimana dengan kesiapan The Red Devils?

Masalah di ruang ganti Setan Merah belum sepenuhnya tuntas.

Hal ini tercermin dari penampilan MU yang tak kunjung konsisten.
Ketika mengalahkan Tottenham Hotspur 3-2, performa skuad arahan Ralf Rangnick jauh dari memuaskan.
Tidak ada semangat yang mendalam dari ruang ganti.

Hasil imbang 1-1 pada leg pertama memaksa kedua tim untuk memforsir gol.

Diakui atau tidak, The Red Devils masih membutuhkan pengalaman Cristiano Ronaldo.

Kendati sudah berusia 37 tahun, Ronaldo tetap merupakan mesin gol klubnya pada musim ini.

Perkiraan Susunan Pemain
Manchester United (4-3-3): De Gea; Dalot, Varane, Maguire, Shaw; Fernandes, McTominay, Pogba; Rashford, Ronaldo, Sancho.

Atletico Madrid (3-5-2): Oblak; Reinildo, Felipe, Savic; Llorente, Herrera, Koke, De Paul, Lodi; Griezmann, Felix.

rr