”Insya Allah, membaca Alquran akan membuat jiwa kita tidak kemrungsung. Resep untuk hidup tenang sebenarnya sederhana, yaitu selalu mengkonsumsi dan bertindak yang halal-halal saja,” katanya.

Menyuarakan Kebenaran

Terkait dengan HPN, Darodji menyebut bahwa wartawan adalah profesi yang harus ada. Sebagai pilar keempat demokrasi, insan pers harus menyuarakan kebenaran.

Sebagai politisi yang pernah menjadi anggota DPR RI, dia selalu ingat lagu milik grup musik religi Bimbo ”Balada Seorang Biduan” yang juga dinyanyikan Broery Marantika. Lagu itu sangat menyentuh seperti menggambarkan anggota dewan yang datang ke Jakarta.

Dalam lagu itu, kata dia, ada lirik: “Dari sebuah desa berbekal gitar tua… di ibu kota dengan penuh harapan …Jadi seorang biduan, jadi seorang biduan…”