JAKARTA (SUARABARU.ID) – Feyenoord kembali ke jalur kemenangan di markas Heerenveen, Stadion Abe Lenstra, dengan menundukkan tuan rumah 3-0 dalam laga pekan ke-18 Liga Belanda pada Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Guus Til, Marcos Senesi dan Bryan Linssen mencetak gol-gol kemenangan bagi Feyenoord, yang mengobati kekecewaan mereka setelah takluk dalam laga Der Klassieker kontra Ajax akhir pekan lalu.
Meski menang, Feyenoord belum beranjak dari posisi ketiga klasemen dengan koleksi 39 poin atau tertinggal satu poin di bawah pemuncak klasemen PSV Eindhoven yang baru bertanding sehari berselang.
Sedangkan Heerenveen, yang harus merelakan tren nirkalah enam laga mereka berakhir, turun ke urutan kesepuluh dengan 25 poin, demikian catatan laman resmi Liga Belanda.
Feyenoord seolah menjadikan Heerenveen sasaran pelampiasan atas kekalahan Der Klassieker dan memberondong pertahanan tuan rumah sejak sepak mula.
Setelah banyak peluang bisa dimentahkan oleh kiper Xavier Mous, Feyenoord akhirnya membuka keunggulan mereka pada menit ke-32 saat umpan Linssen diselesaikan sempurna oleh Til dari tengah kotak penalti.
Heerenveen berusaha membalasnya empat menit kemudian, tetapi tembakan sudut sempit Henk Veerman masih melenceng tipis di sisi gawang.
Feyenoord menggandakan keunggulan mereka hanya semenit jelang turun minum saat Senesi menanduk umpan sepak pojok kiriman Orkun Kokcu demi menutup babak pertama dengan kedudukan 2-0 untuk tim tamu.
Pada menit ke-53, Veerman akhirnya sukses menjebol gawang Feyenoord, sayangnya gol itu belakangan dianulir oleh wasit Jeroen Maschot setelah VAR menyatakan penyerang Heerenveen itu sudah lebih dulu terjebak offside.
Ironis bagi tuan rumah, lima menit kemudian Feyenoord justru memperlebar jarak keunggulan mereka melalui gol sundulan Linssen yang menyelesaikan umpan sepak pojok Tyrell Malacia.
Unggul tiga gol tak membuat Feyenoord mengendurkan serangan mereka dan nyaris menambah lagi jika saja tembakan Linssen tak membentur tiang gawang pada menit ke-69.
Skor 3-0 tak berubah hingga bubaran dan jadi catatan positif bagi Feyenoord yang menutup penampilan mereka jelang jeda musim dingin dengan kemenangan.
Dalam pertandingan lain yang berlangsung bersamaan di Stadion Koning, NEC Nijmegen mencuri tiga poin penuh selepas menang tipis 1-0 atas tuan rumah Willem II.
Kemenangan yang dihasilkan gol semata wayang Magnus Mattsson itu cukup untuk mengangkat NEC naik ke posisi kesembilan dengan koleksi 25 poin, sedangkan Willem tak beranjak dari urutan ke-13 dengan 18 poin.
Ant/Muha