Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto, ikut bersih-bersih masjid ketika memimpin Baksos Aksi Jumat Religi.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto, Jumat (29/10), memimpin bakti sosial (Baksos) Aksi religi.

Bersama anggota dan jajaran Bhayangkari Wonogiri pimpinan Ny Nadya Dydit, dilakukan Baksos Aksi Religi ramai-ramai kerja bakti membersihkan tempat ibadah.

Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri, Aipda Iwan Sumarsono, menyatakan, tempat ibadah yang menjadi sasaran meliputi Masjid Besar At Taqwa, Gereja Katolik Yohanes Santo Rosul, Gereja Kristen Indonesia (GKI), Vihara Srada Bhakti.

Koramil Nguntoronadi

Pada waktu bersamaan, aksi yang sama juga dilakukan oleh jajaran Koramil-04 dan Polsek Nguntoronadi. Yakni kerja bakti bersama membersihkan masjid, yang dikemas dalam kegiatan Jumat Bersih.

Dari Koramil-04 dipimpin Sertu Sutarto dan dari Polsek dipimpin Kapolsek AKP Aman Margono. Kegiatan ini melibatkan jajaran Takmir Masjid Umar Jam Zaini dan Remaja Masjid Nurul Islam.

Sasarannya membersihkan rumput liar yang tumbuh di luar masjid, dan mengepel lantai serta membersihkan kamar mandi dan tempat wudlu.

Bambang Pur

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini