Tim KKN Unsnu dan Karang Tarno Desa Sekuro

JEPARA (SUARABARU.ID) – Kebersihan merupakan bagian terpenting dalam upaya menjaga kesehatan dan lingkungan masyarakat. Maka dari itu, sangat penting bagi kita sebagai generasi muda yang harus membangun lagi prinsip-prinsip kebersihan dalam lingkungan, apalagi dalam masa pandemi seperti ini.

Karena lingkungan yang bersih akan memberikan pengaruh positif bagi masyarakat yang tinggal dilingkungan tersebut. Dengan demikian masyarakat yang tinggal di lingkungan tersebut dapat terhindar dari serangan penyakit.

Dalam kaitannya dengan hal tersebut Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Angkatan XI 2021 UNISNU Jepara Kelompok 46 di Desa Sekuro menyelenggarakan kegiatan Bersih-Bersih Lingkungan dan Galang Dana. Kegiatan yang dilakukan di Desa Sekuro ini berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Kegiatan ini tidak hanya melibatkan Tim KKN 46 tetapi juga diikuti oleh warga desa,   Carik Desa Sekuro dan ada juga dari tim Karang Taruna.

“Kegiatan ini juga merupakan salah satu program kerja sosial kami, dan namanya juga sebenarnya bukan Bakti Sosial tetapi Bersih-Bersih Desa,” ujar Jabar. Sementara itu, Kepala Desa Sekuro Bapak Ali Shohib juga sangat mengapresiasi atas inisiatif dan antusias dengan program kerja mahasiswa KKN ini.

“Kegiatan ini sangat bagus dan berjalan dengan lancar, juga sangat membantu keluhan-keluhan warga tentang menumpuknya sampah di gorong-gorong air”, ungkap Heri, anggota Karang Taruna Desa Sekuro.

Dalam kegiatan “Resik Deso” ini tidak hanya sebagai wadah silaturahmi bagi pemuda desa Sekuro. Namun, juga sebagai upaya untuk menjaga lingkungan dari sampah yang berserakan. Sehingga, lingkungan tetap sehat, terjaga, terlestarikan, dan masalah sampah yang selama ini mengganggu sedikit demi sedikit dapat teratasi.

Alvaros

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini