(SUARABARU.ID)- Menentukan menu sehat dan disukai semua orang emmang tidak mudah. Tetapi kali ini kita akan membuat menu yang sehat dan lezat yaitu Sup kembang tahu.
Kembang tahu adalah salah satu produk olahan dari proses perebusan kedelai. Berbeda bentuk dengan tahu pada yang biasanya berbentuk kotak, kembang tahu berbentuk lembaran tipis dan punya tekstur sangat lembut. Kembang tahu kaya nutrisi dan baik untuk tubuh.
Seperti dilansir jabar.poskota, tak kalah dari tahu kotak, kembang tahu juga bisa dimasak jadi santapan lezat. Selain ditumis, kembang tahu juga bisa diolah jadi sayur, serta dipadukan atau dicampur dengan bahan lain sesuai selera. Misalnya ayam, tempe, tahu kotak, sosis, dan lainnya.
Baca Juga: Resep: Tomyam Seafood Pedas
Bahan:
– 1 pak kembang tahu (rendam sampai layu, potong)
– 1 potong paha ayam atas bawah
– 3 butir bawang putih geprek
– 1.5 ltr air
– 1 buah tomat, iris
– 1 batang daun bawang, iris
– kaldu bubuk
– garam
– merica
– 1/4 sdt gula.
Cara memasak:
1. Rebus ayam dan bawang putih sampai matang, angkat dan tiriskan. Potong ayam lalu masukkan lagi ke kuah.
2. Masukan kembang tahu, beri kaldu bubuk, garam, merica, dan gula. Masak sampai matang.
3. Sebelum diangkat masukkan tomat dan daun bawang.
Claudia