(SUARABARU.ID) – Bob Arum. promotor Top Rank, bakal menggelar duel antara Terence Crawford, juara tinju kelas welter WBO, dan Shawn Porter, akhir November mendatang.
Pertarungan rencananya digelar di Mandalay Bay, Las Vegas, Nevada, AS.
Menurut Arum, Crawford (37-0-0/28 KO) sepakat bertarung dengan Porter.
Masih ada beberapa hal kecil yang perlu dibereskan dengan Porter (31-3-1/17 KO).
Arum mengaku sudah bertemu manajemen Porter, Premier Boxing Champions.
Sang penata tanding itu yakin Shwan pun siap bertarung dengan Terence.
Arum sepertinya tak ingin duel Crawford versus Porter masuk meja lelang seperti pertarungan Teofimo Lopez kontra George Kambosos Jr.
Kalau sampai masuk lelang, ada Triller dan Matchroom Boxing yang juga siap mengajukan tawaran.
Beberapa kali bos Matchroom, Eddie Hearn, menyatakan jika laga Crawford melawan Porter bakal dilelang.
‘’Kami ingin menggelar duel di Mandalay Bay. Kami pesan tempat untuk 20 November,’’ ujar Arum kepada ESPN.
Menurut rencana, WBO akan menggelar lelang pada 14 September setelah kedua pihak minta pengunduran jadwal awal pada 2 September.
Crawford dikenal sebagai petinju yang taktis di atas ring.
Pria 33 tahun ini memiliki pertahanan dan serangan yang seimbang.
Sementara Crawford (33) merupakan tipe petinjua bergaya slugger.
Dia terus maju ke depan untuk menekan lawan dengan mengandalkan pukulan dari jarak dekat.
rr