(SUARABARU.ID) – Liverpool tak begitu aktif dalam bursa transfer musim panas 2021.
The Reds cuma membeli bek tengah Ibrahima Konate dengan banderol 40 juta euro (sekitar Rp 674) miliar dari RB Leipzig.
Si Merah malah melepas Xherdan Shaqiri ke Lyon, Marko Grujic (Porto), Taiwo Awoniyi (Union Berlin), dan Harry Wilson (Fulham).
Jika dibandingkan dengan belanja para pesaing di Liga Primer Inggris seperti Chelsea dan Manchester United (MU), Liverpool jelas tertinggal.
Chelsea mendatangkan Romelu Lukaku dan Saul Niguez, sedangkan MU merekrut Jadon Sancho, Raphael Varane, dan Cristiano Ronaldo.
Legenda The Reds yang kini menjadi pandit, Jamie Carragher, menilai manajemen Si Merah telah melakukan hal yang benar.
Fans tak perlu galau karena skuad Juergen Klopp telah memiliki landasan yang kuat.
‘’Liverpool sudah punya Virgil van Dijk, Alisson Becker, dan Mo Salah. Tidak masalah kalau klub tak membeli banyak pemain baru,’’ tutur Carragher seperti dilansir dari Sky Sports.
Fokus klub, lanjut mantan bek tengah ini, adalah mengikat kontrak para pemain pentingnya lebih lama.
‘’Liverpool tidak mau membuat kesalahan yang sama seperti dulu. Daripada harus membeli pemain top, duitnya dipakai untuk menahan pemain top yang sudah ada,’’ paparnya.
Menurut pria 43 tahun itu, uang belanja musim panas ini bakal dipakai dalam penambahan kontrak baru beberapa pemain.
The Kop juga punya banyak pemain muda potensial, dan klub tak mau kehilangan mereka lagi.
rr