JAKARTA (SUARABARU.ID) – Arsenal, Burnley dan Southampton melanjutkan langkah mereka ke putaran ketiga Piala Liga Inggris selepas melewati lawan masing-masing dalam rangkaian lanjutan laga pada Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Arsenal yang menghadapi tim strata kedua West Bromwich Albion dan Southampton yang bertemu tim kasta keempat Newport County sama-sama meraih kemenangan telak.
Sedangkan Burnley membutuhkan adu penalti untuk menyingkirkan sesama klub Liga Premier, Newcastle United, dari putaran kedua.
Berikut ringkasan sisa tiga pertandingan putaran kedua Piala Liga Inggris seturut laman resmi EFL:
Newcastle United 0 (3) – Burnley 0 (4)
Pertandingan diwarnai penampilan debut bagi sayap gaek Aaron Lennon, yang diumumkan kembali bergabung dengan Burnley secara gratis, hanya beberapa jam sebelum sepak mula laga di St. James’ Park.
Kedua tim bermain imbang nirgol setelah peluang terbaik Newcastle dari Dwight Gayle membentur mistar gawang, sebaliknya bagi Burnley lahir dari situasi bola mati tetapi tembakan Ben Mee bisa diamankan kiper Freddie Woodman.
Sesuai aturan pertandingan yang berakhir imbang setelah 90 menit segera dilanjutkan ke adu penalti, di mana algojo pertama Newcastle Allan Saint-Maximin mendapati eksekusinya dimentahkan oleh kiper Wayne Hennessey.
Burnley yang berpeluang memimpin mendapati eksekusi penendang keempatnya, Josh Brownhill, digagalkan oleh Woodman.
Namun, Miguel Almiron yang jadi penendang kelima Newcastle juga gagal, sehingga ketika algojo kelima Burnley Charlie Taylor sukses ia membawa timnya lolos ke putaran ketiga.
Newport County 0 – Southampton 8
Southampton yang belum menang di Liga Inggris musim ini seperti mengikuti jejak sejawatnya melampiaskan kekecewaan itu di Piala Liga, dengan memberondong gawang Newport delapan kali tanpa balas di Rodney Parade.
Sayap pinjaman dari Chelsea Armando Broja membuka keunggulan Southampton pada menit kesembilan sebelum Nathan Tella dan Kyle Walker-Peters membawa mereka memimpin 3-0 hingga turun minum.
Mohamed Elyounoussi lantas dua kali membobol gawang Newport di awal babak kedua, sebelum Broja mencetak gol keduanya di laga kali ini memperlebar keunggulan Southampton 6-0.
Nathan Redmond lantas mencetak gol ketujuh Southampton pada menit ke-69, sebelum Elyounoussi melengkapi raihan trigol sekaligus kemenangan 8-0 bagi Southampton dalam injury time.
West Bromwich Albion 0 – Arsenal 6
Mikel Arteta berada dalam posisi terdesak di awal musim, tetapi kemenangan 6-0 atas West Brom boleh jadi memberi harapan bagi juru taktik muda asal Spanyol atas pekerjaannya di Emirates.
Pierre-Emerick Aubameyang mengemas dua gol di babak pertama untuk membawa Arsenal memimpin 2-0 saat turun minum.
Lantas dalam lima menit awal babak kedua, Nicolas Pepe dan Bukayo Saka, memperlebar keunggulan Arsenal jadi 4-0 sebelum Aubameyang melengkapi raihan trigol pada menit ke-62.
Alexandre Lacazette, yang baru kembali dari karantina COVID-19, masuk pada menit ke-67 dan dua menit merumput ia langsung menyarangkan bola ke gawang West Brom untuk melengkapi kemenangan Arsenal 6-0.
Ant/Muha