blank
Kegiatan donor darah dan Vaksinasi Massal yang digelar DPD Partai Nasdem Kabupaten Kudus. Foto:Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – DPD Partai Nasdem Kabupaten Kudus melaksanakan kegiatan sosial donor darah dan vaksinasi massal. Aksi tersebut dilakukan untuk membantu pemerintah untuk menekan penyebaran Covid-19.

Koordinator NasDem peduli Kabupaten Kudus H Muhtamat mengatakan kegiatan yang dikemas dalam tajuk ‘Nasdem peduli kudus bersama sahabat Lestari Moerdijat Kudus’ tersebut dilaksanakan di kantor DPD setempat, Minggu (21/8).

Aksi donor darah dilakukan menyusul keterbatasan stok darah PMI Kudus akibat pandemi Covid-19.

“Donor darah Garda pemuda Nasdem dengan Garnita malahayati (PSP pemuda siaga pandemi) bekerja sama dengan Sahabat Lestari dan PMI Kudus,”kata Muhtamat.

Sedangkan vaksinasi massal untuk warga Kudus dilakukan di tiap-tiap pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas). Vaksinasi 1000 dosis untuk masyarakat bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) melalui 9 puskesmas.

Langkah tersebut sebagai bentuk kepedulain Nasdem Kudus dalam turut serta membangun pertumbuhan perekonomian masyarakat Kudus.

“Sedangkan untuk kegiatan vaksinasi, hari ini dipusatkan di tiga tempat yakni Puskesmas Rendeng, Kecamatan Kota, Puskesmas Rejosari Kecamatan Dawe, Puskesmas Tanjungrejo Kecamatan Jekulo. Masing-masing kecamatan sekitar 100 hingga 150 dosis vaksin,” tambahnya.

Muhtamat menambahkan, vaksinasi akan terus berlanjut di beberapa Puskesmas lainnya. Rencananya, total ada 1000 dosis vaksin yang akan disalurkan dalam kegiatan ini.

Vaksinasi yang disebar tersebut untuk mempermudah masyarakat dalam menjangkau lokasi vaksinasi.

“Kita targetkan seribu vaksinasi. Jadwal 5 titik Rabu (25/8) dan satu titik Kamis (26/8) di Puskesmas Mejobo,” kata Muhtamat yang juga sebagai Anggota DPRD Kabupaten Kudus Fraksi NasDem.

Pihaknya meminta agar masyarakat Kudus dapat turut serta menyambut serbuan vaksinasi yang di gelar Pemerintah maupun NasDem, sebagai upaya meningkatkan antibodi masyarakat Kudus ditengah pandemi Covid-19.

“Harapkan kita kegiatan ini akan bermanfaat bagi mastarakat dalam meningkatkan antibodi masyarakat. Aktifitas ekonomi dan sosial kemasyarakatan bisa berjalan dengan baik, mengingat vaksin sangat dibutuhkan masyarakat untuk antibodi,” jelasnya.

Lebih lanjut, vaksinasi Nasdem Peduli yang digelar untuk masyarakat umum dan gratis. Pihak Nasdem Kudus bakal mengajukan kembali ke DPP Nasdem atau Pemerintah untuk mengupayakan vaksinasi di Kudus. “Mengingat kudus level sudah menurun, pesan saya tetap prokes meski sudah vaksinasi,” imbuh Muhtamat.

Sementara Nurul Fauzi, Koordinator Sahabat Lestari Kudus menambahkan supaya vaksinasi Nasdem Peduli berjalan lancar, pendaftaran vaksinasi menggunakan kupon. Warga dapat mendaftar di Puskesmas untuk mendapatkan kupon vaksinasi pada sehari sebelum pelaksanaan vaksinasi agar tidak terjadi antrean guna mengurai kerumunan warga.

“Karena animo masyarakat ini tinggi, jadi pendaftaran menggunakan kupon. (Pendaftaran) 150 dosis hari ini sudah habis kemarin,” jelas Fauzi.

Kehadiran vaksinasi massal Nasdem Peduli disambut baik masyarakat Kota Kretek mengingat belakangan ini warga kesulitan mendapatkan vaksin lantaran stok vaksin yang disiapkan pemerintah terbatas.

“Antusias warga tinggi, warga menyambut baik, karena cari vaksin akhir-akhir ini memang susah. Jadi dengan adanya vaksinasi ini warga sangat senang dan terbantu,” ungkap Fauzi.

Salah seorang peserta vaksinasi massal Nasdem Peduli, Bagus Ar-Rizqi mengaku senang telah suntik vaksin, Ia mengatakan sudah sejak sebulan lalu mencari vaksin covid-19. Namun setiap kali mendaftar di fasilitas kesehatan untuk mendapatkan vaksin selalu kehabisan.

“Senang sekali, sudah sejak bulan lalu ingin vaksin tapi tidak pernah dapat. Kemarin didaftarkan saudara vaksinasi Nasdem Peduli ini, akhirnya hari ini sudah dapat vaksin,” terangnya.

Tm-Ab

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini