JEPARA (SUARABARU.ID) – Berbeda sebelum masa pandemi, para mahasiswa Unisnu Jepara yang sedang Kuliah Kerja Nyata (KKN) disebar ke berbagai desa tanpa melihat domisili mahasiswa. Kini karena pandemi, maka KKN tematik yang dilakukan 481 mahasiswa selama 40 hari, lokasi pengabdiannya adalah di desa masing-masing peserta.
Pelepasan Kuliah Kerja Nyata tematik Covid – 19 Angkatan XI TA 2020/2021 dilakukan secara virtual dilakukan oleh Rektor Unisnu Dr. H. Sa’dullah Assa’idi, M.Ag, di lantai 3 Gedung Perpustakaam Unisnu Jepara Selasa (3/8-2021).
Hadir juga pada acara tersebut Bupati Jepara yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Jepara, Ir. Wasiyanto, M.Si, para wakil rektor, sejumlah pejabat Unisnu dan beberapa dosen pembimbing lapangan.
Rektor Unisnu Jepara, Dr. H. Sa’dullah Assa’idi, M.Ag dalam sambutannya berpesan kepada para mahasiswa, agar mencurahkan tenaga dan pemikirannya untuk membantu masyarakat keluar dari krisis yang dihadapi karena pandemi.
“Usaha untuk memutus matai rantai Covid-19 harus menjadi pemikiran utama disamping memulihkan ekonomi dan sosial masyarakat. Sebab yang kita hadapi bersama adalah virus yang memiliki penyebaran yang sangat cepat,” ujar Sa’dullah Assa’idi.
Sementara Bupati Jepara dalam sambuitannya yang disampaikan oleh oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Jepara, Ir. Wasiyanto, M.Si berharap pandemi tidak menyurutkan langkah para mahasiswa untuk berkontribusi di tengah-tengah masyarakat.
Untuk memulihkan kondisi masyarakat, maka semua pemangku kepentingan harus bersinergi untuk membangun wilayahnya masing-masing.
“Kita harus memiliki dan mengembangkan semangat untuk bangkit dari keterpurukan di tengah pandemi. Bukan hanya sektor ekonomi, tetapi juga sosial budaya dan bahkan tatanan sosial. Maka perlu kerja bersama memulihkan kondisi,” p[inta Wasiyanto.
Menurut Wasiyanto, kebijakan Unisnu Jepara dengan menerjunkan mahasiswa ke desanya masing-masing adalah sebuah solusi yang baik.
“Ini kesempatan mahasiwa untuk belajar menghadapi persoalan yang ada di tengah masyarakat dan sekaligus mengembangkan ide-ide kreatif yang segar dan visioner,” papar Wasiyanto.
Menurut Sisno Riyoko, SE, MM Ketua Panitia yang juga Ketua LPPM Unisnu, KKN Tematik Covid-19 dengan tema Mempercepat Pemulihan Ekonomi dan Sosial ini akan dilaksanakan mulai tanggal 16 Agustus 2021 hingga 24 September 2021 atau selama 40 hari.
Sementara itu menyebaran lokasi tingkat Kabupaten berada di 4 Kabupaten, yaitu Kabupaten Jepara, Kudus, Demak, dan Pati.
“Untuk Jepara berjumlah 467 mahasiswa, Pati 2, Kudus 6 dan Demak 6 mahasiswa. Adapun jumlah kecamatan ada 26 dan tersebar dalam 136 Desa yang dibimbing oleh 48 DPL,” ujar Sisno Riyoko.
Adapun peserta berasal dari 4 Fakultas dengan rincian Fakultas Tarbiyah dan Ilmu keguruan sebanyak 3 mahasiswa, Fakultas Sains dan Teknologi sebanyak 59 peserta, Fakultas Syariah dan Hukum sebanyak 129 Peserta dan Fakultas Ekonoi dan Bisnis sejumlah 290 mahasiswa.
Alvaros