blank

SEMARANG– Sejumlah mahasiswa Teknik sipil dari Universitas Semarang (USM), Upgris, dan Unissula diberikan pelatihan software plaxis oleh tim pengabdian kepada masyarakat USM.

Tim yang terdiri Dr Adolf Situmorang, Agus Muldiyanto MT, Purwanto MT memberikan pelatihan ini di Lab Kompuetr Fakultas Teknik USM baru-baru ini.

Menurut Agus Software plaxis digunakan untuk menghitung banyak hal antara lain longsoran, penurunan tanah, stabilitas/kekuatan tanah dan lain-lain, sehingga diharapkan bangunan konstruksi yang ada diatasnya menjadi lebih aman.

“Tujuan kegiatan ini untuk memperkenalkan software geoteknik dalam menyelesaikan permasalahan tanah seperti penangan longsoran, stabilitas dan penurunan tanah dalam perencanaan konstruksi tanah” ungkap Agus.

Manfatnya dari pengabdian masyarakat ini agar mahasiswa teknik sipil khususnya dapat menambah ilmu pengetahuan tentang penggunaan software plaxis di lapangan, ketika menemukan permasalan tentang geoteknik (tanah) di lapangan, sehingga dapat memberikan solusi penangan tentang konstruksi yang berhubungan dengan bidang geoteknik seakurat mungkin.

Saiful Hadi – USM

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini