blank
Petugas gabungan melakukan razia, hari ini - Eko Priyono

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Guna nemutus penyebaran Covid 19, Forkompincam Ngluwar,Kabupaten Magelang,  bersinergi melaksakan oprasi yustisi di jalan raya depan Koramil Ngluwar, hari ini. Itu untuk mengimbau dan mengingatkan masyarakat agar selalu mematuhi anjuran pemerintah dan selalu mematuhi prosedur kesehatan yang sudah ditentukan pemerintah.

Kegiatan operasi yustisi dilaksanakan oleh anggota Koramil, Polsek dan Kecamatan Ngluwar serta tim kesehatan dari Puskesmas Ngluwar.  Dipimpin langsung oleh Camat Ngluwar Rohmad Zani.

Camat dalam kesempatan tersebut  mengatakan, operasi yustisi akan terus dilaksanakan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu mematuhi aturan dan anjuran pemerintah dengan selalu melaksakan prosedur kesehatan.

“Hal ini tidak lain bertujuan untuk mencegah dan memutus penyebaran mata rantai covid – 19,” terangnya.

Camat Ngluwar menambahkan bahwa pihaknya tidak akan pernah bosan dan merasa jenuh untuk selalu melaksanakan operasi yustisi.

“Kami sangat berharap kepada masyarakat agar menyadari betapa pentingya protokol kesehatan untuk kesehatan pribadi dan juga orang lain,” imbuhnya.

Pelda Giyatno dari Koramil 18/Ngluwar mengatakan, sebagai aparat yang ada di wilayah, aparat koramil akan selalu membantu pemerintah dalam penegakan disiplin program kesehatan  kepada masyarakat. Antara lain dengan melaksanakan operasi yustisi bersama.

Dia juga mengatakan, sesuai perintah pimpianan, babinsa harus aktif dalam upaya pencegahan covid-19.

“Sinergi seperti ini sangat penting, kita terus ingatkan masyarakat agar selalu mererapkan program kesehatan, baik saat di rumah apalagi saat beraktifitas di luar rumah,” terang Giyatno

Eko Priyono