blank
Pemkab Nunukan akan kirim 3640 vaksin covid-19 ke 21 kecamatan. Foto: Siberindo.co

NUNUKAN (SUARABARU.ID)– Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Nunukan menerima 3.640 dosis vaksin Sinovac , yang langsung dikawal personel Polda Kalimantan Utara (Kaltara), Jumat (29/1/2021).

Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan, Serfianus mengatakan, vaksin sebanyak 3.640 yang disimpan di Gudang Farmasi itu akan dikirim ke 21 kecamatan di Nunukan.

“Kita berharap, setelah pengecekan oleh Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) Inspektorat, hari Senin vaksin dikirim ke di 21 kecamatan. Dikawal personel Polres Nunukan, Dinkes dan Inspektorat,” jelasnya.

Dikatakannya, vaksin yang akan diterima masing-masing puskemas di 21 kecamatan itu diprioritaskan untuk tenaga kesehatan.

“Sebelum melakukan vaksinasi kepada Forkompinda, akan dipastikan terlebih dahulu vaksin ini sudah terdistribusi di 21 kecamatan,” katanya.

Setelah itu, lanjut Serfianus, baru dijadwalkan pada pekan depan vaksinasi secara serentak. Penyuntikan akan diawali dari Bupati Nunukan, Polres Nunukan, Kejaksaan, dan Forkopimda lainnya,” jelasnya.

Dia menyatakan, dirinya siap disuntik. Forkompinda berhadapan langsung di lapangan, maka harus siap divaksinasi.

“Tidak ada persiapan khusus, karena vaksin ini saya menganggap biasa saja seperti pemberian vaksin cacar maupun lainnya. Namun perbedaan ini adalah untuk menambah ketahanan tubuh dari virus Covid-19,” tegasnya, seperti dilansir suarabaru.id grup Siberindo.co.

Pada kesempatan itu hadir pula Asisten Administrasi Umum H Asmar, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Nunukan, dr. Meinstar Tololiu, Kabag Humas dan Protokol Pemkab Nunukan, Hasan Basri, menyaksikan kedatangan vaksin yang akan disimpan di Gudang Farmasi Kabupaten Nunukan.

Claudia